Square Enix Daftarkan Merek Dagang “HD-2D” di Eropa

octopath

Baru-baru ini Square Enix diketahui mendaftarkan sebuah trademark atau merek dagang yang tidak biasa. Dimana kemungkinan besar mengacu pada Square Enix yang akan membawa kembali game-game 2D.

Dilansir dari WIPO (via Niche Gamer), merek dagang tersebut bertajuk HD-2D dan HD2D. Dan yang cukup menjadi perhatian adalah kedua merek dagang tersebut didaftarkan di Eropa.

Buat kamu yang tidak tahu, HD-2D merupakan istilah internal yang digunakan Square Enix untuk mendeskripsikan grafis estetis yang terdapat pada game JRPG Octopath Traveler.

Melihat hal ini, nampaknya Square Enix akan lebih banyak membuat game-game serupa dengan Octopath Traveler, atau mungkin saja melakukan remake kepada beberapa serial Final Fantasy klasik dengan grafis HD-2D yang tentunya dapat memanjakan mata tersebut.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Square Enix atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto.

Exit mobile version