Setiap tahunnya, terkadang ada beberapa judul game bertema live-service mendapat pengumuman akan ditutup dalam waktu dekat. Salah satunya adalah Star Wars Hunters yang dikembangkan oleh Zynga.
Karena baru-baru ini, Zynga dengan resmi mengonfirmasi bahwa game tersebut akan ditutup dalam tahun ini. Apa alasannya?
Game Star Wars Hunters Resmi Tutup di Tahun Ini

Melalui blog resminya, Zynga mengungkap penutupan Star Wars Hunter akan dibarengi dengan beberapa pembaruan game.
Pada tanggal 25 Maret 2025 nanti, para pemain akan mendapat perpanjangan untuk Season 5 selama tiga minggu. Lalu, Zynga juga akan menjalankan kembali event dan Season bundles dalam game, serta Rank season yang juga dapat perpanjangan untuk pemain mencapai Kyber 1.
Lalu, pembaruan konten terakhir dijadwalkan akan tiba pada 15 April 2025. Pembaruan konten terakhir game online Star Wars ini di 15 April mendatang nantinya dapat diunduh secara gratis. Pembaruan tersebut juga dibarengi dengan mematikan pembelian dalam game di seluruh platform.
Penambahan Hunter Baru dan Konten Lainnya

Selain beberapa tambahan konten, pembaruan ini juga menambahkan Hunter role Support baru, Tuya dan dapat dibeli serta dimainkan secara gratis beserta konten-konten lainnya pada bulan April mendatang.
Setelahnya, server online Star Wars Hunters juga akan resmi ditutup pada 1 Oktober 2025, yang mana adalah hari terakhir game dapat dimainkan.
Zynga selaku developer mengungkap keputusan untuk menutup game membutuhkan diskusi panjang dengan komitmen memberikan pengalaman baru saat bertransisi ke update terbaru, hingga akhirnya berada di tahap final terhadap game online Star Wars ini.
Itulah informasi tutupnya Star Wars Hunters di tahun ini. Kira-kira bagaimana tanggapanmu mengenai penutupan game online ini, Brott?’
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita Game atau artikel lainnya dari Nadia Haudina. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.