Todd Howard sebut gamenya mungkin tak hadir di E3 2019.
Selain Death Stranding yang masih tetap misterius meskipun gameplaynya sudah ditunjukkan, terdapat satu lagi game yang hingga kini masih dipertanyakan. Ia adalah Starfield milik Bethesda Softworks yang diumumkan setahun yang lalu. Game ini belum miliki informasi sama sekali selain settingnya di luar angkasa dan sepertinya harapan untuk mengetahuinya lebih lanjut saat E3 nanti harus pupus.
Melalui interview IGN dengan Sutradara Todd Howard, ia mengatakan bahwa Starfield yang akan menjadi game RPG di masa mendatang masih jauh dari kata usai dikerjakan. Ketika ditanya apakah ia akan hadir di E3 2020, Todd hanya menjawab bahwa para fans harus sangat bersabar. Howard mengatakan bahwa keputusan kapan Bethesda harus memamerkan game akan berikan dampak yang luar biasa besar.
Ia menambahkan bahwa ia ingin para fans melihatnya jika ia telah mendekati tanggal rilisnya. Misalnya saja Fallout 4 yang mereka pamerkan selama lima bulan sebelum gamenya rilis adalah jangka waktu yang ia maksud. Menurutnya bagian marketing dan retail menjadi factor penting yang akan memperluasnya.
Howard mengatakan bahwa waktu yang ideal baginya untuk mengumumkan dan merilis gamenya adalah satu minggu. Dengan begitu ia akan memberikan efek hysteria yang cukup bagi para fansnya.
Starfield hingga saat ini masih menjadi game yang sangat misterius. Belum ada kejelasan kapan ia akan dirilis dan seperti apa gamenya. Namun, kamu bisa mengikuti beritanya agar tak ketinggalan saat Todd Howard menunjukkan gameplay perdananya nanti.
Contact: akbar@gamebrott.com