Baru Resmi Rilis, Starfield Sudah Kedapatan Mod Grafis Kentang

Baru Resmi Rilis, Starfield Sudah Kedapatan Mod Grafis Kentang

Mod Grafis Kentang – Bethesda menjadi salah satu studio yang paling populer di komunitas modding game PC, mulai dari franchise The Elder Scrolls hingga Fallout, game-game mereka terus aktif dimodifikasi oleh fans hingga saat ini.

Dengan Starfield menjadi rilisan terbaru studio tersebut, hal yang sama pun langsung terjadi bahkan sebelum game resmi diluncurkan. Seperti yang diketahui, pembeli edisi khusus dapat bermain game RPG luar angkasa terbaru Todd Howard lebih awal. Tepat ketika early access diluncurkan, deretan mod sudah siap rilis dan dipakai.

Baru Resmi Rilis, Starfield Sudah Kedapatan Mod Grafis Kentang

Mod Grafis Kentang untuk Starfield

Salah satu mod pertama yang muncul di minggu pertama perilisan game ini ialah “mod grafis kentang” yang membuat visual permainan jadi burik. Saking buriknya, game terlihat seperti tidak ada detil tekstur sama sekali.

Starfield menjadi game yang tergolong berat untuk dimainkan, dan mod ini mencoba untuk meringankan beban tersebut agar game dapat dijalankan di PC dengan spesifikasi rendah. Dibuat oleh BulwarkHD, mod ini dapat dipasang dengan hanya copy-paste file yang diunduh ke dalam data folder Starfield.

Mod ini tentunya membuat penggunaan VRAM dari GPU menjadi lebih kecil, namun seberapa besar dampaknya terhadap performa game masih menjadi tanda tanya melihat banyak faktor lain yang membuat rilis baru Bethesda itu menjadi game yang berat seperti efek cahaya, streaming data antar level, dan komponen lainnya,

Speedrunner Telah Berhasil Tamatkan Game dalam 3 Jam

Starfield via Bethesda

Game luar angkasa dari Bethesda ini diklaim sebagai proyek terbesar yang Bethesda pernah produksi saat ini. Game miliki naratif panjang yang bercabang dan juga 1.000 planet untuk dikunjungi, Maka secara teknis, game ini perlu ratusan jam untuk dapat ditamatkan oleh gamer.

Namun seorang speedrunner telah temukan cara untuk tamati IP pertama Bethesda sejak The Elder Scrolls dan Fallout tersebut dalam waktu 3 jam saja. Rekor speedrun ini dicetak oleh seorang Youtuber dengan username Micrologist.

Rekor ini dicetak dengan memanfaatkan deretan glitch yang membuatnya teleportasi dan memicu beberapa segmen penting dalam jalan cerita game dan melangkahi banyak proses panjang yang diperlukan untuk mencapai titik tersebut.

Speedrun ini mengundang banyak reaksi gamer karena seperti yang dijelaskan sebelumnya, game ini seharusnya dimainkan selama puluhan hingga ratusan jam. Belum lagi mayoritas gamer belum dapatkan akses game tersebut yang dijadwalkan rilis hari ini.


Baca pula informasi Gamebrott lainnya tentang Starfield beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version