Tetap akan memiliki DLC
Setelah mengumumkan tanggal rilis untuk State of Decay 2, developer Undead Labs mengadakan sesi livestream di mana mereka menjawab sejumlah pertanyaan dari para penggemar. Salah satu pertanyaan menarik yang diajukan adalah terkait dengan microtransactions dalam game tersebut.
Menanggapi pertanyaan itu, pihak developer menjamin bahwa State of Decay 2 akan bebas dari microtransactions. Ini tentunya merupakan kabar baik bagi para gamer. Karena menurut yang pernah terjadi, kehadiran microtransactions justru dapat “merusak” sebuah game.
Meski terbebas dari microtransactions, Undead Labs tidak akan menghilangkan DLC untuk State of Decay 2. Mereka mengatakan bahwa di masa mendatang, mereka akan merilis konten-konten baru yang dapat dperoleh melalui DLC. Saat ini, game tersebut memiliki dua DLC, yang telah diumumkan. Yaitu Independence dan Daybreak DLC pack.
State of Decay 2 akan dirilis untuk PC dan Xbox One pada 22 Mei mendatang. Game ini akan menawarkan fitur baru yang dinantikan oleh para penggemarnya, yaitu multiplayer.
Bagi kamu yang penasaran dengan gameplay dari game ini, silahkan menonton terlebih dahulu video berikut ini.