Kernel Level Anti-Cheat – Kernel Level Anti-Cheat memang menjadi topik yang cukup hangat belakangan ini. Banyak pemain mempercayai bahwa hal tersebut dapat mempengaruhi performa device dan bahkan berisiko menjebol sistem keamanan device.
Namun di sisi lain, para pemain juga ingin developer memberantas cheater, dan memang cheat dengan akses kernel ini merupakan cara efektif saat ini. Dan kini, Steam mengumumkan informasi terkait developer yang menggunakan jenis anti cheat tersebut.
Kernel Level Anti-Cheat Ditampilkan Pada Halaman Steam
Steam baru-baru ini mengumumkan perubahan terkait Kernel Level Anti-Cheat yang membuat para pemain lebih mudah mengetahui game apa saja yang menggunakan anti cheat dengan level terdalam ini.
Halaman Steam setiap game yang menggunakan Anti-Cheat nantinya akan diberi label anti-cheat seperti apa yang digunakan dimana developer harus menerangkan hal tersebut agar pemain dapat memilih untuk bermain game mereka atau tidak.
Kami dengar semakin banyak developer belakangan mencari cara yang tepat untuk membagikan informasi anti-cheat pada game mereka kepada pemain. Dan di waktu yang bersamaan, pemain juga meminta transparasi lebih tentang layanan anti-cheat yang digunakan dalam game serta keberadaan software tambahan yang akan diinstal dalam game.
Steam
Game yang nantinya akan masuk ke steam dan mengharuskan penginstalan client-side kernel anti-cheat akan mengisi informasi tambahan. Valve sendiri juga akan melakukan cek list game-game lama dan akan mengontak developer terkait jika game memasuki kategori dan akan mengupdate halaman store sesuai kebijakan baru ini.
Game Tak Perlu Beritahu jika tak gunakan Kernel Anti-Cheat
Untuk game yang anticheat berada di server ataupun klien tanpa level kernel tidak perlu mengikuti kebijakan baru ini. Namun menurut valve, game yang menggunakan anti-cheat sebenarnya akan mendapatkan keuntungan dengan memberi tahu para pemainnya.
Valve sendiri telah bergerak dengan memperlihatkan halaman Steam Counter-Strike 2 yang kini memperlihatkan bagian pemberitahuan bahwa game menggunakan program Valve Anti-Cheat.
Dan ini sepertinya merupakan langkah lanjut yang ada di industri game mengingat belum lama ini, Respawn Entertainment telah mencabut akses gamer di Linux dan Steam Deck untuk bermain Apex Legends.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com