Streamer Kondang, Pokimane Tolak Tawaran untuk Keluar dari Twitch

pokimane 1
Ia akan menetap di Twitch.

Menjadi populer mungkin bukan sesuatu yang mudah, namun hal tersebut tak lebih sulit dari mempertahankannya. Banyak sekali orang maupun perusahaan yang hanya menikmati kepopulerannya sesaat dan tak mampu mempertahankannya. Selebritis dadakan, hingga perusahaan dengan terobosan baru yang pada akhirnya stagnan dan kehilangan kepopulerannya seiring berjalannya waktu adalah salah satu contohnya. Dan platform livestream maupun livestreamer, menjadi pekerjaan yang mementingkan faktor tersebut.

Twitch saat ini menjadi platform livestream terpopuler yang berhasil menelurkan ratusan livestreamer dan gamer profesional. Namun kehadirannya terancam, berkat platform baru yang mulai bermunculan. Mulai dari Facebook, MIXER, hingga YouTube yang nampaknya mulai menggempurnya dengan kontrak eksklusif livestreamer ke platformnya.

Tawaran mereka juga tak main-main. Ini dibuktikan dengan berpindahnya Ninja dan livestreamer lain dari Twitch ke platform lain. Namun tidak untuk Pokimane.

Livestreamer cewek yang memulai debutnya dengan bermain Counter-Strike: Global Offensive tersebut mengatakan bahwa ia takkan berpindah ke platform lain. Pesan ini ia sampaikan melalui video pendek yang ia cuitkan di akun Twitternya.

Cewek bernama asli Imane Anys tersebut, kemudian menjelaskannya melalui YouTube bahwa saat itu ia ditawari kontrak eksklusif untuk menjadi Streamer di berbagai platform. Tawaran mereka juga tak main-main, Anys menjelaskan bahwa uang yang mereka tawarkan sangat tinggi dan bisa mengubah hidupnya. Namun, ia menolaknya dan akan tetap lakukan livestream di Twitch.


Anys beralasan bahwa selain karena interaksinya dengan para fans, ia juga mempertimbangkan berbagai aspek. Salah satunya adalah delay server. Ia tak ingin alami banyak sekali delay antara stream dan chat yang pada akhirnya akan mengganggunya berinteraksi.

“aku lebih baik memiliki uang yang sedikit untuk lebih banyak bersenang-senang, bertahan dengan komunitasku, dan untuk merasakan aku masih berada di tempat yang sama di mana aku memulainya”, imbuhnya.

Anys juga menjelaskan bahwa tawaran ini juga membuat banyak teman dan kenalannya sesama streamer untuk pindah dari platform yang memulai debutnya. Meskipun ia cukup menyayangkannya, namun ia tidak membenci keputusan mereka tersebut.


Baca lebih lanjut tentang Twitch dan Pokimane, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: akbar@gamebrott.com

Exit mobile version