Streamer Twitch Perrikaryal kembali menghebohkan komunitas game dengan kontennya yang antimainstream. Kini, Perri melakukan siaran di mana ia memainkan game First-person Shooter terkenal dengan otak, tentunya tanpa gunakan controller maupun mouse dan keyboard seperti kebanyakan gamer.
Penasaran seperti apa? Mari kita ulik bersama!
Streamer Twitch Perrikaryal Mainkan Halo dengan Cara Tak Biasa
Reporter e-sports kondang Jake Lucky (@JakeSucky) kembali mencuit berita Perrikaryal dengan livestream-nya. Terlihat Perri bermain Halo menggunakan EEG (Electroencephalogram/Elektro Ensefalo Grafi), alat yang digunakan para peneliti untuk merekam aktivitas listrik dalam otak.
Perbedaan cukup signifikan di livestream kali ini adalah, Perri menggerakkan kepalanya sebagai Gyro untuk karakter bergerak. Selain itu, ia juga menggunakan Eyetracking untuk aiming serta EEG untuk menembak musuh.
Sebagai pembuktian lebih mendalam, Perri sengaja memperlihatkan tangannya yang tak memegang apapun selain EEG yang tertempel di kepala. Ini dikarenakan ada beberapa penonton yang kurang percaya bahwa bisa saja Perri mengendalikan karakter di game menggunakan tangan tanpa sepengetahuan mereka.
Meski terlihat sempurna, Perri mengaku masih banyak yang harus diperbaiki dan ditambahkan di EEG. Ia juga belum memiliki pengontrol yang berfungsi penuh menyuguhkan visualisasi data agar terlihat seperti empat tombol controller di game, di mana saat ini hanya dua hingga tiga tombol saja yang bergerak di satu waktu.
Bukan Pertama Kali Melakukan Stream dengan EEG
Livestream tak biasa ini bukanlah kali pertama Perri melakukannya. Karena sebelumnya, ia juga sempat menghebohkan komunitas game, khususnya Elden Ring di mana ia melawan Red Wolf of Radagon dengan cara yang sama dan membuat Bandai Namco takjub.
Hingga artikel ini dirilis, video Perri tersebut berhasil mendapat 3,5 juta views, 4.312 retweet dan 36,4 ribu lebih likes.
Kira – kira bagaimana pendapatmu tentang ini, Brott? Apakah kamu bisa bermain game dengan controller tak biasa seperti Perri ini? Berikan komentarmu ya!
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita Game atau artikel lainnya dari Nadia Haudina. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.