Tren pemutusan hubungan kerja (PHK) dalam industri video game tampaknya masih menjadi tren dari tahun lalu hingga kini. Beberapa perusahaan kecil hingga besar terkena dampaknya, salah satunya Striking Distance Studios.
Studio game The Callisto Protocol, salah satu game survival horror bertema luar angkasa ini diketahui lakukan gelombang PHK beberapa karyawannya. Kenapa?
Alasan Studio Game The Callisto Protocol PHK Karyawan

Melalui PC Gamer, Krafton selaku perusahaan induk mengkonfirmasi adanya PHK di Striking Distance Studios dan “sebagian besar” dari staf telah kehilangan pekerjaan, berkata studio ini mengurangi beberapa tenaga kerja agar tetap efisien di masa depan.
Hal ini juga dibenarkan oleh Jesse Lee selaku Director Concept Art studio game. Lewat LinkedIn, pemutusan hubungan kerja di Striking Distance mulai muncul Kamis (27/02) ini ketika para karyawan aktif di media sosial.
Lee berkata kalau “sebagian besar pengembang game diberhentikan” yang juga dibenarkan oleh Seth Spitkotski selaku Cloud Devops Engineer studio game, mengungkap “banyak karyawan” yang terkena dampak PHK ini.
Krafton juga mengumumkan efisiensi tenaga kerja ini tidak akan berdampak pada proyek-proyek yang sedang berlangsung, pun tidak mengungkap jumlah staf yang terkena dampak PHK tersebut.
Tentang Striking Distance Studios

Striking Distance Studios sendiri adalah studio game yang didirikan oleh kreator Dead Space, Glen Schofield di tahun 2019. Kemudian pada tahun 2022, mereka merilis The Callisto Protocol namun dengan hasil penjualan cukup mengecewakan.
Pada tahun 2023, Schofield resmi mengundurkan diri dari perusahaan dan memecat 32 karyawan untuk “menyeimbangkan kembali prioritas studio game”. Setelahnya, Striking Distance mengumumkan game baru [REDACTED] berbasis roguelike, juga perencanaan sekuel Callisto Protocol di masa depan.
Hingga artikel ditulis, belum ada kabar terbaru mengenai spin-off dan sekuel tersebut selain kabar PHK baru-baru ini. Bagaimana tanggapanmu mengenai PHK studio game ini, Brott? Berikan komentarmu, ya!
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita Game atau artikel lainnya dari Nadia Haudina. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.