Sumzap dan TOHO Games secara resmi mengumumkan Jujutsu Kaisen: Phantom Parade dengan membuka teaser di situs resmi untuk game ini. Game mobile adaptasi dari serial manga populer ini akan tersedia untuk platform Android dan iOS.
Pada Press Release di Jepang, Sumzap juga membagikan Artworks terbaru dari karakter – karakter Jujutsu Kaisen yang akan hadir pada game ini. Karakter seperti Nobara Kugisaki, Kento Nanami, Megume Fushiguro, Satoru Gojo, dan tidak lupa juga karakter utamanya yaitu Yuji Inadori juga akan hadir.
Sumzap juga mengumumkan game mobile terbaru ini di volume terbaru dari Weekly Shonen Jump. Sebelumnya, Judul ini muncul dari bocoran halaman dari majalah komik tersebut sehingga membuat banyak penggemar Jujutsu Kaisen bertanya – tanya. Meskipun sempat bocor, Sumzap baru mengaktifkan layanan situs resmi game ini pada hari senin, hari yang sama dimana majalah Weekly Shonen Jump rilis.
Phantom Parade adalah game dari serial Jujutsu Kaisen, manga populer yang hadir di majalah Weekly Shonen Jump oleh Shueisha sejak bulan Maret 2018 dan animenya diproduksi oleh MAPPA telah tayang dari tanggal 3 Oktober 2020 hingga 27 Maret 2021 untuk season 1.
Shueisha telah menjual lebih dari 50 juta kopi judul ini hingga bulan mei. Namun Judul ini sekarang sedang mengalami hiatus dikarenakan Gege Akutami, pencipta serial ini membutuhkan waktu istirahat karena sedang sakit
Jujutsu Kaisen: Phantom Parade merupakan Game RPG Free-To-Play dengan Micro Transactions di dalamnya. Game ini akan tersedia untuk platform Android dan iOS di Jepang. Masih belum ada informasi apakah game ini akan mendapatkan rilis secara Global atau tidak.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Game Android atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via javier@gamebrott.com