Selain Mobile Legends, Moonton juga terkenal dengan salah satu game santai bernama Mobile Legends Adventure. Berbeda dengan Mobile Legends yang mengambil genre MOBA, MLA merupakan salah satu gameplay idle RPG dimana pemain bebas memilih team beranggotakan kumpulan hero di Mobile Legends dan mengikuti cerita dibalik hadirnya Land of Dawn, dan tiap – tiap karakter yang ada di dalamnya.
Nah, baru – baru ini diumumkan bahwa MLA (Mobile Legends Adventure) akan mendapatkan sebuah kolaborasi unik dengan salah satu anime populer di Jepang dan Indonesia Danmachi. Anime yang memiliki nama lengkap “Danjon ni Deai o Motomeru no wa Machigatteiru Dar? ka” ini dikabarkan akan hadir sebagai skin di Mobile Legends Adventure.
Rumor ini dirilis oleh salah satu leakers Mobile Legends ML_Leaks, yang menghadirkan sebuah survey terkait dengan keinginan pemain untuk membeli skin jika karakter dalam anime tersebut hadir dalam game. Beberapa karakter utama seperti Hestia, Bell Crannel, Ais Wallenstein, hingga Welf Crozzo menjadi beberapa karakter yang bisa dipilih pada survey tersebut.
Tentu saja, kabar ini cukup mengejutkan, pasalnya game pendahulunya sampai sekarang ini belum melakukan kolaborasi dengan anime anime yang telah di surveynya. Moonton sendiri belum mengumumkan kabar ataupun informasi terkait dengan rumor ini, namun ML_Leaks meyakinkan bahwa “kemungkinan kolaborasi ini hadir lebih tinggi daripada di MLBB” Bagaimana menurut kalian brott?
Baca lagi artikel menarik lainnya dari penulis kita Jay, dan artikel lain seputaran game Mobile! Tertarik melakukan kerjasama? Kontak kita di Author@Gamebrott.com