Sutradara Days Gone Salahkan Kritikus ‘Woke’ atas Skor Review Buruk Game-nya

Sutradara Days Gone salahkan kritikus

Sutradara Days Gone – Saat perilisannya, Days Gone mendapatkan resepsi mengecewakan dari kritikus hingga menjadikannya game first-party Sony dengan rating terendah. Game dicap sebagai game open-world zombie yang terlalu datar dan sudah banyak game serupa dengan premis lebih menarik.

Sutradara Days Gone Salahkan Kritikus ‘Woke’ atas Resepsi Buruk yang Diterima Days Gone

Days Gone

Mantan sutradara dari game ini, John Garvin, terus menolak resepsi buruk tersebut. Dia selalu menyalahkan kegagalan game pada faktor lain seperti “reviewer tidak selesaikan game sampai tamat“. Kali ini dia menyalahkan kalau game mendapat resepsi tidak positif karena para “reviewer woke yang tidak mampu melihat karakter utama orang putih pecinta motor yang mencari pacarnya.”

Sutradara game survivial horror zombie ini salahkan kritikus yang dia anggap ‘woke’ atas kegagalan Days Gone

Opini tersebut dituliskan lewat Twitter yang saat ini sudah dihapus karena respon netizen yang sangat panas akan pendapatnya. Salah satu netizen sempat membalas “Ayolah John, karena woke? Kau lebih baik dari ini.” John sempat menjawab – “Nggak, tidak sama sekali… jika reviewer menilai karakter hanya karena identitas politiknya, itu namanya woke… bagaimana saya bisa salah?”

Woke culture sendiri merupakan istilah slang dimana seseorang hingga kelompok mendepankan progresivitas sebuah media dari segi ras minoritas, feminisme dan orientasi seksual.

Apa Kabar John Garvin Saat Ini

Garvin dan sutradara Days Gone lainnya Jeff Ross telah keluar dari Sony Bend tak lama setelah usulan sekuel ditolak oleh Sony. Garvin saat ini tengah mengerjakan game NFT berjudul Ashfall sedangkan Jeff Ross beralih ke Crystal Dynamics.

Tak lama setelah pendapat dari Garvin disebarkan, Sony Bend keluarkan pernyataan merespon omongan sang mantan developer tersebut. Mereka ungkapkan kalau Sony Bend tidak sependapat dengan opini Garvin dan omongannya tidak mencerminkan pandangan studio.

Respon ini juga menuai kritik dari netizen karena studio dianggap penakut dan tidak mau mengakui kalau omongan Garvin itu ada benarnya. Respon mereka ini juga dianggap sebagai bukti kalau perusahaan terlalu tunduk pada woke culture.


Baca pula informasi Gamebrott lainnya tentang Days Gone beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version