Tidak terasa hampir setahun berlalu semenjak Elden Ring garapan FromSoftware dirilis, dan selama itu pula begitu banyak orang dibuat (tersiksa dan) jatuh cinta dengan sajian permainannya. Dan sampai saat inipun masih cukup banyak orang yang memainkannya, berkreasi mencoba ragam build baru untuk new game+ maupun PvP.
Salah satunya seperti yang dilakukan oleh YouTuber dengan panggilan RK misalnya, dimana ia mencoba menyelesaikan Elden Ring sebagai Aang dari serial animasi Avatar The Last Airbender. Ya, sang YouTuber mengalahkan semua boss dalam Elden Ring hanya menggunakan serangan magic dan Ashes of War berlemen air, tanah, api dan angin.
Pertama-tama RK mencoba membuat karakter botak dan mencari pakaian yang terlihat semirip mungkin dengan Aang. RK kemudian bermain secara bertahap mengikuti alur per buku Avatar The Last Airbender; menggunakan serangan berelemen angin dan air (Book 1) sampai melawan Morgott, mulai memakai serangan elemen tanah (Book 2) sampai melawan Maliketh, kemudian menginkorporasikan serangan elemen api (Book 3) sampai akhir melawan Elden Beast.
Untuk detail lebih lanjut bisa kamu cek langsung gameplay-nya sebagai sang Avatar pada video di bawah ini.
Sekilas mungkin tidak terlalu spesial karena sejatinya RK menyelesaikan game ini dengan magic build yang cukup dikenal dalam komunitas Elden Ring sebagai easy mode. Terlebih tidak sedikit orang yang juga telah menyelesaikan Elden Ring dengan cara yang tidak biasa, seperti menggunakan dance pad, bahkan dengan sensor otak menggunakan alat EEG. Namun tidak bisa dipungkiri bahwa hal yang dilakukan RK ini juga cukup unik dan menyenangkan untuk pemain yang menjunjung tinggi elemen roleplay dalam game RPG.
Berbicara soal Elden Ring sendiri, fans sampai saat ini masih menantikan eksistensi DLC berupa konten baru, namun sang developer belum angkat suara hal tersebut. Namun FromSoftware sendiri rencananya akan mengungkap lebih banyak tentang game ARMORED CORE 6 di Taipei Games Show, dan mungkin saja akan terselip hal baru untuk Elden Ring.
Elden Ring telah tersedia untuk platform PC, PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One dan Xbox Series X|S.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Elden Ring atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com