Moonton Umumkan Tanggal Resmi Dimulainya M4 World Championship

Moonton Umumkan Tanggal Resmi Dimulainya M4 World Championship

Salah satu Turnamen Esports yang paling ditunggu – tunggu para pecinta Mobile Legends adalah M4 World Championship. M4 World Championship menghadirkan tim – tim Esports Mobile Legends dari seluruh dunia untuk hadir dan mengadu strategi dari setiap tim-nya.

Melansir dari Youtube Official Mobile Legends, Moonton umumkan tanggal resmi dimulainya M4 World Championship yang akan diselenggarakan pada 1 – 15 Januari 2023. Sempat terdapat rumor bahwa Turnamen ini akan hadir di penghujung tahun 2022 ini. Namun, rumor ini terpatahkan dengan pengumuman resmi dari Moonton ini ya.

Kenapa M4 World Championship Tidak Dimulai Di Tahun 2022?

Belum ada keterangan pasti kenapa M-Series yang kerap dihadirkan di ujung tahun ini mengalami pengunduran. Kemungkinan besar memang Moonton menimbang bahwa waktu Turnamen resmi Mobile Legends terlalu mepet.

Pasalnya, di tahun ini, tim – tim Esports Asia Tenggara telah menyelesaikan 3 pertandingan Esports Mobile Legends yang cukup besar. Yaitu SEA Games 2021, MPL, dan MSC 2022. Mungkin, apabila Turnamen ini hadir di penghujung tahun, kemungkinan besar tim – tim ini akan sedikit kesulitan untuk mempersiapkan strategi.

Nah, itulah berita seputar Moonton umumkan tanggal resmi dimulainya M4 World Championship. Apakah kamu akan menonton pertandingan ini brott? Silahkan komentar di bawah ya.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Mobile Legends atau artikel lainnya dari Jeri. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version