[Rumor] Tanggal Rilis STALKER 2 Bocor, Siap Meluncur Akhir Tahun Ini

Tanggal Rilis STALKER 2

Tanggal Rilis STALKER 2 – Proses pengembangan STALKER 2: Heart of Chernobyl jauh dari kata berjalan lancar karena banyak hal, seperti kondisi perang Ukraina-Rusia dan seorang hacker dari Rusia mengklaim memiliki data-data game serta mengancam akan membocorkannya.

Kendala yang harus dihadapi oleh developer membuat gamer khawatir dengan nasib pengembangannya yang bisa saja kena tunda. Namun baru-baru ini, sebuah bocoran informasi menungkap tanggal rilis dari game tersebut.

Tanggal Rilis STALKER 2 Bocor di Internet

STALKER 2

Salah satu toko online di Jerman yaitu Plaion memposting STALKER 2 versi PC lengkap dengan tanggal rilis pada 1 Desember 2023. Postingan itu juga mendeskripsikan game tersebut sebagai perpaduan unik antara FPS, horor dan simulasi.

Selain itu, postingan tersebut juga menyebut soal mekanisme survival untuk kelaparan, tidur, dan berdarah disamping siklus siang malam yang dinamis dengan efek cuaca yang realistis.

Meski tanggal tersebut bisa saja placeholder, perlu dicatat jika 1 Desember merupakan hari Jumat, hari di mana kebanyakan game dirilis. Selain itu, semua game yang tidak memiliki tanggal rilis pasti di toko tersebut mendapatkan tanggal rilis di 31 Desember.

Artinya, besar kemungkinan jika 1 Desember merupakan tanggal rilis pasti untuk game itu.

Tanggal rilisnya bocor di internet

Game akan Hadir di Gamescom 2023

Bakal hadir di Gamescom 2023

Benar atau tidak bocoran tanggal rilis game tersebut, namun nampaknya tidak menutup kemungkinan gamenya akan rilis akhir tahun ini. Itu karena developer GSC Game World sendiri berencana akan hadir di Gamescom 2023 dengan membawa game STALKER 2 ke acara tersebut.

Berdasarkan rumor yang beredar, rencananya game tersebut bisa dimainkan oleh para pengunjung Gamescom 2023. Rumor ini bisa menjadi bukti kalau pengembangan gamenya sendiri sudah hampir rampung dikerjakan oleh developer GSC Game World.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait STALKER 2: Heart of Chernobyl atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version