Job System yang dapat dikustomisasi
Bagi kamu gamer yang pernah menikmati masa-masa Super Nintendo, pastinya pernah tahu atau bahkan merasakan game ber-genre RPG pada masa itu. Cerita dan mekanik gameplay yang diusung sangat memorable.
Dengan berkembang pesatnya game indie dewasa ini, para developer mulai melirik kembali game-game yang tidak menitikberatkan pada kualitas grafik atau visual semata namun pada kedalaman cerita dan mekanik gameplay yang diusung.
Salah satu game tersebut adalah Tangledeep. Game bergaya retro 16-bit ini ber-genre turn-based dungeon crawling RPG. Beberapa fitur penting yang ada di dalam game besutan Impact Gameworks yakni:
- Customizable job system. Dengan 12 job dan ratusan skill. Mix and Match sesuai kebutuhanmu.
- Rogue-like gameplay. Dungeon yang pernah dikunjungi player akan mengalami perubahan pada kunjungan berikutnya, termasuk item dan monster.
- Terdapat 3 mode game, termasuk yang mengusung permadeath.
- Ratusan collectible item
- Fitur- fitur seperti banking system untuk transfer antar karakter, menangkan dan memelihara monster serta menanam pohon ajaib.
- Soundtrack yang digubah oleh komposer terkenal seperti Hiroki Kikuta (Secret of Mana), Grant Kirkhope (GoldenEye 007, Civilization: Beyond Earth) dan Norihiko Hibino (Metal Gear Solid 3, Bayonetta).
Tangledeep saat ini berada pada masa Early Access, dan akan diluncurkan penuh pada 1 Februari 2018 untuk platform Mac, Linux dan PC via Steam dan GOG. Selain itu juga akan tersedia untuk Nintendo Switch Q2 2018 via Nintendo eShop.