Teknologi 3D Printing – Perkembangan teknologi saat ini telah berkembang pesat dari tahun ke tahun. Berbagai macam teknologi yang telah kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari maupun di sektor industri. Salah satu teknologi yang kini digunakan oleh perusahaan industri adalah teknologi 3D Printing.
Banyak hal yang bisa dibuat oleh teknologi yang satu ini, salah satunya adalah membuat topeng wajah manusia yang mirip dengan wajah aslinya. Seperti apa topengnya? Yuk, kita cari tahu bersama!
Shuhei Okawara Membuat Topeng Wajah Manusia Mirip dengan Aslinya
Seorang pemilik toko topeng Kamenya Omote dari Jepang bernama Shuhei Okawara membuat topeng yang tidak lazim seperti topeng pada umumnya. Okawara menjual topeng wajah manusia yang mirip sekali dengan pemilik wajah aslinya.
Berdasarkan penjelasan dari Okawara, topeng tersebut dibuat dengan menggunakan teknologi 3D printing. Berawal dari mencari ide dari perusahaan printing yang membuat topeng mengenai “kira-kira apa yang paling berpengaruh ketika menjual topeng”. Jawabannya adalah wajah orang. Itu karena setiap wajah orang memiliki keunikan sendiri terlebih pada topeng.
Ada berbagai macam teknik printing yang telah dicoba, dan untuk topeng wajah manusia ini dibutuhkan teknologi 3D printing.
Topeng Wajah Manusia yang Dijual Sudah Mendapatkan Izin dari Orang Aslinya
Beberapa topeng wajah manusia yang dijual oleh Okawara di toko telah mendapatkan izin dari orang aslinya. Dengan mengambil foto wajah mereka menggunakan teknologi 3D Printing, jadi hasil topeng wajah tersebut menghasil kualitas yang sangat mirip dengan aslinya. Bahkan orang-orang tidak menyadari bahwa kalian menggunakan topeng wajah.
Topeng wajah yang dijual oleh toko ini mendapatkan berbagai macam respon dari konsumen. Ada yang tertawa melihatnya dan ada juga yang kebingungan ketika melihat topeng yang terlihat terlalu real serta bikin bingung. Mereka sendiri merasa senang jika ada pelanggan yang membeli topeng tersebut dengan rasa puas dan terhibur.
Bagi pembeli yang ingin membuat topeng wajahnya sendiri bisa dilakukan dengan mudah berkat teknologi tersebut. Menurut Okawara, mereka membutuhkan waktu sekitar 2 minggu setelah mendapatkan data yang mereka butuhkan untuk membuat topeng.
Untuk harganya sendiri, kalian jangan kaget, ya. Itu karena untuk membeli topeng seperti ini, kalian perlu membelinya dengan harga ¥78 ribu atau sekitar Rp 8,78 Juta untuk topeng dengan wajah Okawara. Sementara untuk topeng wajah orang yang telah dapat izin dari pemiliknya, toko Kamenya Omote menjualnya dengan harga ¥98 ribu atau sekitar Rp 11,04 Juta.
Itulah informasi mengenai Okawara menjual topeng wajah manusia yang mirip dengan wajah aslinya dibuat dengan teknologi 3D printing. Apakah kalian tertarik untuk membeli topeng ini?
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Teknologi atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.