Teknologi Terbaru Pokemon GO, Membuatnya Tampak Lebih Realistis

maxresdefault 1 3

Pokemon GO memang suduh cukup dikenal banyak kalangan. Perannya yang mampu membius para pemainnya dengan inovasi terbaru dari gamenya, mampu membuat sebuah demam Pokemon GO yang juga sempat menjangkit Indonesia. Tak berhenti sampai disitu untuk kembali menggaet para pemainnya, sepertinya Pokemon GO juga mulai terus berinovasi dengan menghadirkan fitur terbaru yang membuat game ini terasa lebih realistis lagi.

Dalam presentasi terbarunya, Niantic memperkenalkan teknologi terbarunya yang akan diimplementasikan kedalam gamenya dengan nama  Niantic Occlusion. Teknologi ini diperkenalkan sebagai real-world AR oclusion dimana pokemon tersebut nantinya akan terasa lebih masuk lagi kedalam dunia kita. Kalian bisa melihat contoh teknologi itu nantinya dalam video ini.

Terlihat bagaimana di teknologi terbaru pokemon seperti Pikachu dan Eevee bisa berlarian bersama melewati pot dan tanaman, berbeda dibandingkan teknologi lama dimana mereka seperti hanya berlarian didalam screen kalian. Apakah gebrakan terbaru ini akan mengembalikan Pokemon GO menjadi sebuah fenomena lagi ?.

Exit mobile version