Terdapat Bug, Riot Games Hentikan Sementara Ranked Mode Valorant

ESFu63 XUAEHdRF

Hadirnya Valorant membawa kesegaran baru dalam dunia game free-to-play, membawa kombinasi unik dari tema shooter dan superpower membuat game tersebut langsung banyak digemari oleh gamers. Semakin tingginya atensi dari para pemain membuat Riot Games selaku pengembang ingin terus melakukan inovasi salah satunya dengan penambahan mode Ranked. Namun, sepertinya hal tersebut tidak akan hadir dalam waktu dekat karena Riot Games baru saja menunda perilisan mode Ranked tersebut.

Dilansir dari akun Twitter resminya, Riot Games mengumumkan bahwa mereka mendapatkan sebuah bug yang membuat mereka terpaksa menghentikan sementara perilisan dari mode Ranked Valorant. Saat ini mereka tengah berusaha untuk bisa cepat memperbaiki bug tersebut, Riot Games bahkan mengatakan bahwa mereka bisa menyelesaikan bug tersebut dalam beberapa hari kedepan.

Meski begitu, Riot Games masih belum bisa mengkonfirmasi mengenai tanggal resmi baru dari perilisan mode Ranked untuk Valorant. Dengan begitu, pemain harus bisa lebih sabar untuk menanti kabar terbaru dari Riot Games.

Sebelumnya, Riot Games telah merilis patch baru untuk Valorant dengan kehadiran berbagai inovasi baru yang menarik dimana salah satunya adalah mode Ranked, namun sayangnya terdapat bug pada mode Ranked yang dihadirkan sehingga mereka harus menghentikan sementara mode tersebut.


Baca berita terupdate dari Gamebrottdan informasi menarik lainnya dari saya Aldhir.

For any further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com

Exit mobile version