Terraria Menjadi Game Indie Pertama Mendapatkan 1 Juta Positive User Reviews di Steam

Terraria Menjadi Game Indie Pertama

Terraria Positive User Reviews Steam – Game ber-genre sandbox seperti Minecraft sangat digemari oleh para gamer. Genre ini sangat populer dan menjadi salah satu pelopor kepopuleran game sandbox. Selain Minecraft, game Terraria pun menghadirkan keseruan yang tidak kalah dengan game buatan Mojang Studios.

Berkat kepopulerannya, Terraria menjadi game pertama yang mendapatkan 1 juta Positive User Reviews di Steam. Benarkah demikian? Yuk, kita cari tahu bersama!

Terraria Menjadi Game Indie Pertama dengan 1 Juta Positive User Reviews Steam

Terraria

Informasi ini berasal dari website Steam250 yang memberikan kumpulan informasi peringkat game yang ada di Steam berfokus pada jumlah review saja. Dan pada hari ini (26/10), game buatan Re-Logic telah mendapatkan lebih dari 1 juta Positive dengan total 1.030.586 User Reviews di Steam. Jumlah yang didapatkan oleh game buatan Re-Logic ini menjadikan Terraria sebagai game indie pertama yang berhasil mendapatkan 1 juta Positive User Reviews di Steam.

Masuk Top 10 Positive User Reviews Steam

Tidak hanya itu saja, bahkan Terraria masuk Top 10 Positive User Reviews Steam bersaing dengan game populer lainnya, seperti CS: GO, PUBG, DOTA 2 dan masih banyak lagi. Ini merupakan pencapaian luar biasa bagi game Terraria dan juga developer Re-Logic.

Berikut ini daftar Top 10 Positive User Reviews di Steam yang perlu kalian ketahui:

  1. Counter-Strike: Global Offensive 
  2. PUBG: BATTLEGROUNDS 
  3. DOTA 2
  4. Grand Theft Auto V
  5. Tom Clancy’s Rainbow Six® Siege 
  6. Terraria
  7. Team Fortress 2 
  8. Garry’s Mod 
  9. Rust 
  10. Left 4 Dead 2
Salut buat Re-Logic

Harga Game Steam di Indonesia akan Naik, Gamer Panik!

Harga game Steam di Indonesia akan naik?

Berbicara mengenai Steam, baru-baru ini pihak Valve baru saja mengumumkan informasi baru terkait Regional Pricing terhadap game-game yang ada di platform tersebut. Untuk beberapa negara akan terjadi kenaikan harga game. Bahkan Indonesia juga akan mengalami kenaikan harga berdasarkan informasi dari Valve.

Untuk mengetahui lebih lanjut, kalian bisa baca selengkapnya melalui artikel Gamebrott di sini.

Itulah informasi mengenai Terraria menjadi game indie pertama yang berhasil mendapatkan 1 juta Positive User Reviews di Steam. Apakah kalian mulai tertarik untuk memainkan game sandbox buatan Re-Logic ini.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Terraria, Steam atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version