Terungkap Pintu Rahasia Nier Automata Hanyalah Sebuah Mod

Terungkap Pintu Rahasia Nier Automata

Pintu Rahasia Nier Automata – Masih ingat dengan penemuan sebuah pintu rahasia di game Nier Automata yang viral di komunitas? Penemuan tersebut membuka sebuah area rahasia yang belum pernah ditemukan gamer sebelumnya. Gamer mengira itu adalah sebuah rahasia terakhir dari Yoko Taro dan tim developer.

Tidak lama kemudian, ternyata terungkap rahasia baru tersebut hanyalah sebuah mod. Benarkah demikian? Yuk, kita cari tahu bersama!

Rahasia Baru Nier Automata Mulai Terkuak

Rahasia Baru Nier Automata Mulai Terkuak

Rahasia baru ini berawal dari penemuan oleh penguna akun Reddit bernama u/sadfutago. Pengguna akun Reddit tersebut menunjukkan sebuah video dimana dia menemukan sebuah pintu masuk yang membawanya ke sebuah area baru yang belum pernah dia temukan sebelumnya ataupun Player lain. Beberapa drop item juga dia temukan di sana.

Area tersebut terlihat seperti menunjukkan sebuah lorong dengan rak buku yang sangat dalam. Pada ujung lorong, ditemukan sebuah area gereja kosong dipenuhi warna putih dan abu-abu. Terdapat juga sesosok model karakter NPC tanpa dialog yang terlihat mirip dengan Yonah dan ShadowLord dari Nier Replicant. Pada postingan terakhirnya, dia menemukan sosok Zinnia yang merupakan bagian penting dari lore seri Nier.

Beberapa hari kemudian, ternyata rahasia tersebut merupakan sebuah mod yang dibuat oleh u/sadfutago bersama temannya.

Pintu Rahasia Nier Automata Hanyalah Sebuah Mod

Hal ini dia ungkap bersama teman moddernya melalui sebuah postingan lengkap dengan penjelasan detilnya. u/sadfutago atau DevolasRevenge adalah sebuah ujicoba mod dengan memanfaatkan aset konten Nier Replicant versi baru yang rilis tahun 2021 dimasukkan pada environment yang ada di game Nier Automata.

Pernyataan dari DevolasRevenge bersama teman-teman moddernya

Meskipun pada awalnya hal tersebut mustahil, ternyata DevolasRevenge bersama temannya berhasil memasukkannya dan menjadi sebuah penemuan luar biasa yang dapat menghebohkan seluruh komunitas game Nier. Hal ini juga membuka sebuah peluang dimana modder bisa menambahkan semacam konten baru ataupun lore buatan mereka sendiri dengan aset-aset pada game Nier Automata, Nier Replicant dan bahkan Drakengard 3 dikarenakan game tersebut memiliki koneksi lore mereka yang saling terhubung.

Mod yang dibuat oleh DevolasRevenge bersama teman moddernya berencana akan meningkatkan mod ini dengan memanfaatkan Blender lengkap scriptool-nya. Bahkan mod tersebut akan dirilis untuk gamer lain yang penasaran dengan hasil akhirnya setelah mereka dibuat penasaran selama beberapa waktu ini.

Itulah informasi terungkapnya pintu rahasia Nier Automata yang ternyata hanyalah sebuah mod dengan memanfaatkan aset game Nier Replicant. Apakah kalian tertarik mencoba hasil akhir mod buatan DevolasRevenge bersama teman-temannya?


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Nier, Nier Automata atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version