The Crew 2 Umumkan Tanggal Rilis Serta Unjuk 2 Trailer Baru

the crew 2 closed alpha pc.jpg.optimal
“Kalian bisa naiki kapal hingga pesawat di The Crew 2”

Dengan beragam hal unik yang coba ditawarkan, Ubisoft kini mencoba mengangkat seri terbaru The Crew menuju level yang lebih tinggi, walaupun The Crew merupakan sebuah seri kebut-kebutan yang tergolong baru. Namun ia mencoba untuk tak kalah pamor dengan franchise saingan lainnya seperti Forza maupun Need For Speed.

Setelah The Crew pertama yang dirilis tahun 2014 silam mendapatkan kritik karena fitur always onlinenya, kini Ubisoft selaku Publisher tak lagi coba bersikeras mewajibkan fitur online tersebut, Ubisoft akan memberikan fitur offline untukmap The Crew 2 nantinya. Mapnya sendiri dijanjikan akan jauh lebih luas dari seri pertamanya, kalian akan bebas menjelajahi wilayah Amerika, tak hanya itu, bila di seri pertamanya kalian hanya bisa menggunakan mobil & motor, di seri kedua ini kalian juga dapat memakai kapal & pesawat.

Beberapa jam yang lalu Ubisoft telah resmi meng-confirm tanggal rilis pasti serta melepas 2 trailer baru untuk The Crew 2.




The Crew 2 sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 29 Juni 2018 mendatang untuk PlayStation 4, Xbox One, dan PC.

Exit mobile version