Selesai Early Access, The Heroic Legend of Eagarlnia Resmi Rilis dan Luncurkan DLC Baru

The Heroic Legend of Eagarlnia

The Heroic Legend of Eagarlnia

Setelah satu tahun early access, The Heroic Legend of Eagarlnia merupakan game JRPG turn-based strategy yang dikembangkan oleh Pixmain akhirnya dirilis resmi untuk versi 1.0. Dengan banyaknya kesuksesan yang berhasil dicapai, pemain menumpuk antusias dengan perkembangan, konten serta update terbarunya.

Hingga saat ini, perilisan lengkap masih tersedia eksklusif di Steam. Namun, Pixmain menyatakan versi Android juga akan mendapat pembaharuan secepatnya. Bisa jadi pernyataan ini merupakan bocoran konten yang akan hadir di game The Heroic Legend of Eagarlnia ke depannya.

The Heroic Legend of Eagarlnia Hadirkan Fitur dan Konten Baru yang Menarik

Sebuah game JRPG Sistem Turn-Based Strategy di The Heroic Legend of Eagarlnia

Beberapa perkembangan dan perubahan akan dapat kamu nikmati di patch 1.0 dengan hadirnya sistem technology tree terbaru, battle mode baru, dan segudang konten baru lainnya yang tak kalah menarik. Tidak tanggung, Pixmain juga hadirkan DLC berbayar untuk memberikan pemain pengalam bermain yang lebih seru di dunia fantasy The Heroic Legend of Eagarlnia.

Perubahan besar lainnya pada Eagarlnia adalah penyesuaian battle mode baru, mengubah pengaturannya dari 6V6 menjadi 5V5, serta menyesuaikan jumlah tentara yang tersedia untuk setiap pahlawan, mengurangi jumlah hero yang tersedia dari 5 menjadi 4.

Selain itu DLC terbaru, Eagarlnia menghadirkan faksi baru untuk dimainkan. Tentara baru “The Western Liberty Army” hadir dengan tema dan gaya barbarian dan berfokus pada strategi gerilya.

The Heroic Legend of Eagarlnia juga memunculkan 10 kota baru, 24 buah equipment, 12 passive skill, 10 active skill dan 18 effects yang semuanya serba baru! Untuk DLC sendiri, akan memberikan 4 faksi tambahan, 32 heroes, 52 jenis tentara, dan 13 kota baru.

Permainan turn-based strategy ini juga dapat kamu mainkan di platform Android dan iOS , ya!


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Berita Game atau artikel lainnya dari Sofie Diana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version