Game The Last of Us Part 1 di Steam Deck akan Kompatibel

The Last Of Us Part 1 Steam Deck

The Last of Us Part 1 Steam Deck – Meski Valve dikenal sebagai developer game, merilis game-game luar biasa seperti Half-Life, Portal dan Left 4 Dead, perusahaan yang dipimpin oleh Gabe Newell itu juga membuat gebrakan pada industri gaming lewat toko game digital yaitu Steam. Tidak hanya itu, di awal tahun ini, mereka juga melakukan gebrakan baru lainnya dengan PC gaming portabel bernama Steam Deck.

The Last of Us Part 1 di Steam Deck akan Kompatibel untuk Dimainkan

TLoU Part 1 Versi Steam Deck akan kompatibel

Steam Deck sendiri merupakan perangkat gaming portabel yang dirancang sedemikian rupa untuk bisa menjalankan game-game PC dengan optimal, termasuk salah satu yang terbaru yaitu The Last of Us Part 1. Meski baru akan dirilis pada 2023 mendatang, tak lama ini, Neil Druckmann selaku wakil presiden Naughty Dog mengkonfirmasi bahwa The Last of Us Part 1 akan kompatibel Steam Deck.

Sayangnya, ia tidak menjelaskan lebih detail apakah kompatibel yang dimaksud adalah The Last of Us Part 1 bakal “verified” atau “playable” di Steam Deck. Jika “verified”, maka game yang mengisahkan awal perjalanan Joel dan Ellie itu akan bisa berjalan di Steam Deck tanpa masalah apapun, tapi jika “verified”, maka game tersebut kemungkinan bakal memiliki masalah, meski pada dasarnya tetap bisa dimainkan.

Kehadiran The Last of Us Part 1 ke PC Diumumkan Lewat Acara The Game Awards 2022

TLoU Part 1

Setelah sebelumnya hanya eksklusif untuk PS5, pada acara The Game Awards yang tak lama ini digelar, Naughty Dog mengumumkan jika remake dari game pertama seri The Last of Us yang dirilis pada 2013 silam itu, juga bakal menyambangi PC pada awal Maret mendatang. Hal tersebut tentu menjadi kabar baik bagi gamer PC, terutama bagi mereka yang belum pernah memainkan game yang berlatar di era post-apokaliptik itu.

The Last of Us Part 1 saat ini telah tersedia untuk dimainkan di PS5, dengan versi PC-nya dijadwalkan untuk meluncur pada 3 Maret 2023 mendatang.

Sumber: Dexerto


Baca juga informasi menarik lainnya terkait The Last of Us Part 1 atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version