The Last of Us Part II Unjuk Gameplay Perdana, Tampilkan Ellie Sebagai Tokoh Utama

Screenshot 8

Hadirkan sebuah storyline yang memorable, grafis yang menawan, soundtrack yang ciamik, dibarengi dengan mekanisme gameplay yang solid. Naughty Dog berhasil menuai segudang penghargaan dan kesuksesan yang luar biasa di seri pertamanya. Pada PlayStation Experience 2016 lalu, akhirnya Naughty Dog mengumumkan kelanjutan dari game “masterpiece”nya tersebut.

Seperti pada rumor yang beredar sebelumnya, setelah pada seri pertamanya difokuskan pada kisah Joel, di seri kedua ini, storylinenya akan lebih berfukus pada kisah Ellie yang telah beranjak dewasa. Dan akhirnya Sony secara resmi merilis gameplay perdananya pada ajang E3 2018 hari ini, gameplay berdurasi 11 menit tersebut menampilkan banyak perombakan signifikan dibanding seri pertamanya. mulai dari atmosfir yang lebih dramatis, efek environment yang lebih detail, mekanisme gameplay yang lebih solid, soundtrack yang tetap ciamik, hingga kualitas grafis yang jauh lebih menawan.



The Last of Us Part II sendiri masih belum memiliki tanggal rilis, namun ia dipastikan hanya hadir untuk platform PlayStation 4 saja. The hype is real!!

Exit mobile version