Tidak Ada Pengumuman Game The Witcher Baru pada WitcherCon Juli Mendatang

Witchercon Header

WitcherCon akan diselenggarakan pada bulan Juli mendatang dan acara ini akan menjadi kolaborasi antara CD Projekt Red dan Netflix. Meskipun CDPR muncul, fans diharapkan untuk tidak menantikan adanya pengumuman game The Witcher baru pada event tersebut nanti.

“Jaga-jaga kalian penasaran, tidak ada game Witcher baru akan diumumkan pada WitcherCon, tetapi masih banyak alasan untuk menonton,” ungkap situs resmi dari penyelenggara acara ini.

Belum ada detil jadwal apa saja yang akan ada dalam acara ini, namun beberapa yang dapat dipastikan ialah pengumuman season 2 dari The Witcher Netflix serta panel diskusi bersama para aktor serta developer dari CD Projekt Red.

CD Projekt Red saat ini tengah sibuk dengan pengembangan patch dari Cyberpunk 2077, game yang masih belum memulihkan reputasinya setelah 6 bulan rilis. Namun menurut klaim studio beberapa bulan silam, mereka akan mengerjakan game single-player berlatar di semesta The Witcher setelah selesainya Cyberpunk 2077.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Selain itu, meski dipastikan tidak ada game baru, ada kemungkinan CDPR akan perlihatkan update next-gen dari The Witcher 3 pada acara mendatang. Update tersebut telah diumumkan beberapa bulan silam dan dijadwalkan meluncur pada pertengahan 2021. Update next-gen tersebut akan dirilis untuk PC, PS5 dan XSX. Bagi pemilik versi lama akan diberikan kesempatan upgrade gratis.

Update next-gen The Witcher 3 akan dikembangkan oleh Saber Interactive, studio dari World War Z dan juga port Switch The Witcher 3.


Baca pula informasi lainnya beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.

For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version