PlayStation sepertinya mencoba mengikuti jejak Nintendo yang telah meluncurkan produk action figure bernama amiibo dengan meluncurkan action figure mereka sendiri bernama Totaku.
Action figure PlayStation ini akan diisi dengan karakter eksklusif dari franchise game-game Sony. Tidak seperti amiibo yang bisa dimainkan, Totaku murni sebagai hiasan saja. Untuk tiap action figure keluaran PlayStation ini dibanderol dengan harga $9.99. Action figure ini diproduksi oleh ThinkGeek, sebuah kreator aksesoris gaming yang sudah terkenal.
Setiap action figure ini memiliki tinggi 10cm dan dipasang di static base. Totaku muncul dengan 7 karakter, mulai dari Crash Bandicoot, Heihachi dari Tekken, The Hunter dari Bloodborne, Kratos dari God of War, PaRappa the Rapper, Sackboy dari LittleBigPlanet, dan figure kapal Feisar FX350 dari Wipeout.
Koleksi action figur ini akan rilis pada 23 Maret 2018. Jika kamu ingin membelinya sekarang, kamu bisa melakukan pre-order melalui website GameStop. Jajaran koleksi Totaku sejauh ini hanya bisa dipesan di website GameStop saja. Sampai saat ini belum ada informasi apakah action figure ini hanya bisa dibeli online atau bisa didapatkan di Toko Retail PlayStation.
Sampai saat ini pun belum diketahui apakah koleksi karakter Kotaku akan bertambah atau tidak.