Trailer Baru No Man’s Sky Mengajak Kamu Mengeksplorasi Luar Angkasa

No Man’s Sky milik Studio Hello Games mungkin jadi salah satu game yang paling dinanti oleh para penggemar. Beberapa kali penundaan yang bahkan hingga berakhir ancaman tidak menyenangkan terhadap studio yang mengerjakannya tersebut. Namun, akhirnya beberapa saat lalu Hello Games menyatakan dengan resmi bahwa No Man’s Sky telah rampung dan akan segera diperbanyak untuk segera dirilis. Lalu, apakah yang dilakukan untuk menaikkan kembali hype yang sempat padam karena penundaan yang lalu? Tentunya merilis sebuah trailer epik yang mampu menarik kembali minat para gamer terhadap game ini.

Dan apa yang yang dilakukan di trailer terbaru No Man’s Sky ini bisa dibilang berhasil menaikkan kembali hype yang sempat turun tersebut. Dan trailer yang dirilis ini adalah serial dari 4 trailer yang akan menjelaskan 4 aspek utama yang bisa kamu lakukan di game tersebut nantinya, yaitu Eksplorasi, Bertarung, Berdagang, dan Bertahan Hidup. Video berdurasi 1 menit 31 detik tersebut berfokus kepada aspek pertama yaitu eksplorasi. Dimana video tersebut menunjukkan semua potensi yang ditawarkan No Man’s Sky. Mulai dari jumlah planet yang fantastis, yaitu 18 quantillion planet yang bisa disinggahi. Beserta beragam satwa dan tumbuhan yang bervariasi yang hidup di tiap planet.

No Man’s Sky sendiri nantinya akan menempatkan pemain di salah satu pinggiran tata surya. Progres akan berjalan setiap pemain mulai mengeksplorasi planet-planet dalam tata surya tersebut. Semakin banyak planet yang dieksplorasi semakin banyak resource yang dapat dikumpulkan. Semakin banyak resource dan teknologi yang berhasil dikumpulkan dari tiap planet, semakin banyak juga upgrade yang dapat dilakukan untuk pesawat yang kita naiki serta pakaian yang kita gunakan untuk menjelajah. Dan pada akhirnya, No Man’s Sky akan mengajakmu untuk menuju pusat tata surya. Entah apa yang akan didapat ketika mencapai pusat tata surya tersebut. Karena Hello Games pun masih merahasiakannya hingga saat ini.

Lalu, bagaimana denganmu? Tertarik kembali untuk membeli game eksplorasi yang satu ini? Bila iya segera catat tanggalnya karena No Man’s Sky akan segera dirilis kurang dari sebulan. Yaitu pada tanggal 9 Agustus nanti untuk platform PC dan PS4. Sedangkan untuk Xbox One belum memiliki info lanjutan. Bersiaplah menjelajah kembali disamping Pokemon Go!

Exit mobile version