Kurang lebih sudah 12 tahun jarak antara Modern Warfare 3 original dan Modern Warfare 3 remaster terbentang. Tampaknya pula antagonis utama dari serial ini tidak berubah dari waktu ke waktu.
Trailer Call of Duty Modern Warfare 3 diluncurkan oleh developer, memperkenalkan sosok Makarov yang pasti akan kembali sebagai villain utama kita.
Makarov Masih Menjadi Antagonis di Trailer Call of Duty Modern Warfare 3
Call of Duty MW III adalah judul ketiga dari serial reboot Modern Warfare yang mana mengikuti jejak narasi dari seri MW 2019 dan MW II. Kini, developer beri penggemar titik terang dengan merilis trailer Makarov Call of Duty.
Pria dengan nama lengkap Vladimir ‘Kingfish’ Makarov ini merupakan seorang Ultra-nationalist Rusia yang sangat berpengaruh dalam jalannya narasi Modern Warfare. Trailer itu memperlihatkan sedikit gameplay apa saja yang kemungkinan akan ditemui pemain; seperti pertarungan bawah air dan lokasi tundra.
Jenderal Shepherd dan Vladimir Makarov Call of Duty, Antagonis yang Bakal Kita Hadapi Selanjutnya
Kembalinya Makarov ke dalam franchise pastilah memberikan implikasi yang jauh terhadap jalan cerita. Mendengar namanya saja pasti sudah membuat kita teringat pada misi ‘No Russian’ yang kontroversial.
Mengingat Jenderal Shepherd juga telah berkhianat dan membuat tugas anggota Task Force 141 menjadi bertambah. Jika merujuk pada versi original Modern Warfare, kemungkinan kita bakal menghabisi sang Jenderal terlebih dahulu sebelum berfokus pada Makarov. Namun, tentu saja ini hanya spekulasi semata.
Tanggal perilisan MW III sendiri sudah diumumkan oleh Activision. Seri penutup dari trilogi reboot Modern Warfare ini direncanakan bakal rilis pada 10 November 2023 mendatang.
Persiapkan armor dan amunisimu untuk hentikan Perang Dunia di bulan November nanti ya, brott!
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Call of Duty atau artikel lainnya dari Sofie Diana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com