Tuntaskan Dendam, Griffin Kalahkan Gen.G dan Juarai KeSPA Cup 2018

griffin

KeSPA Cup 2018 atau yang biasa disebut sebagai turnamen pra musim League of Legends di Korea Selatan resmi berakhir. Griffin yang merupakan juara ketiga pada LCK Summer 2018 kemarin berhasil memenangkan turnamen tersebut dan siap menyongsong musim 2019 dengan penuh percaya diri.

Sebetulnya Griffin merupakan tim baru diranah kompetisi League of Legends Korea Selatan, namun bak cerita Cinderela kerja keras para pemainnya terbayar dengan memasuki papan atas persaingan gelar juara di LCK Summer 2018. Padahal mereka tidak mengganti para pemainnya setelah berhasil lolos ke LCK pada pertengahan tahun 2018 lalu.

Pada partai final Griffin bertemu dengan Gen.G yang dihuni oleh mantan pemain Samsung Galaxy dan merupakan juara World Championship 2017. Selain itu Gen.G juga merupakan penghancur kisah manis Griffin ditahun 2018 karena Gen.G berhasil mengalahkan Griffin 3-2 dalam kualifikasi menuju World CHampionship 2018.

Kini Griffin berhasil membalaskan dengamnya dalam di final KeSPA Cup 2018 dengan skor 3-0 langsung. Kemenangan Griffin tak lepas dari permainan apik duo botlanenya yaitu Viper dan Lehends yang menggunakan Champions yang tidak seperti biasanya. Viper yang tampil sebagai AD Carry menggunakan Cassiopeia dan Jayce dalam game tersebut.

Dengan kemenangan tersebut Griffin berhasil membawa pulang hadiah sebesar ? 40.000.000 atau sekitar 500 juta rupiah. Selain itu Griffin juga patut percaya diri menatap tahun 2019 dan LCK Spring 2019. Pasalanya mereka sudah mempunyai racikan strategi yang matang dibandingkan dengan tim-tim lainnya.


Baca juga artikel terbaru lainnya mengenai League of Legends atau artikel-artikel menarik lainnya dari penulis Roni Istianto.

Exit mobile version