Bermain dengan jujur, tidak curang/menggunakan cheat, dilarang toxic dan sebagainya merupakan peraturan umum dalam sebuah turnamen. Namun, berbeda dari sebelumnya, Konami baru saja merilis peraturan terbaru dalam turnamen Yu-Gi-Oh dimana para pesertanya wajib hadir dalam keadaan bersih dan wangi. Apabila melanggar, pemain nantinya akan dijatuhi hukuman yang cukup berat yakni berupa penalty.
Entah karena sengaja untuk mengganggu konsentrasi lawan atau memang hanya malas menjaga kebersihan, peraturan ini seharusnya sudah menjadi kesadaran diri sendiri. Namun mengingat peraturan kini sudah diresmikan, mengimplikasi bahwa para peserta sepertinya memang sering hadir dalam keadaan yang “kurang higenis”, hingga penyelenggara terpaksa membebankan hukuman bagi yang melanggar.
Peraturan Baru Turnamen Yu-Gi-Oh Melarang Peserta Hadir dalam Keadaan Kotor/Bau
Melalui halaman blog resmi Yu-Gi-Oh!, telah diresmikan peraturan baru dalam penyelenggaraan turnamen. Dapat dilihat pada bagian Subsection I mengenai “Hygiene” yang menyatakan bahwa setiap pemain wajib hadir dalam keadaan bersih dan berpakaian rapih. Jika diketahui peserta berpenampilan kotor atau memakai pakaian kurang layak, maka nantinya akan dikenakan hukuman berupa penalty.
Tidak disebutkan jenis hukuman penalty yang akan dijatuhkan bagi pemain yang melanggar. Namun apabila dilihat dalam dokumen Official KDE-US Tournament Penalty Guidelines, terdapat beberapa tingkat penalty yang akan dibebankan. Diantaranya yakni caution, warning, game loss, match loss dan yang paling berat yaitu diskualifikasi atau dikeluarkan dari pertandingan. Seluruh tingkatan yang dijatuhkan merupakan keputusan juri dan tidak bisa dinganggu gugat.
Reaksi Pemain Mendukung Hadirnya Peraturan Baru
hadirnya peraturan baru dalam turnamen Yu-Gi-Oh ini ternyata banyak didukung oleh para pemain. Dapat dilihat melalui postingan di halaman reddit r/yugioh bahwa respon yang didapat mengenai peraturan ini cukup positif. Beberapa respon tersebut bahkan ada yang menyindir para peserta turnamen yang memang sering hadir dalam keadaan “kotor”.
Namun, permasalahan yang perlu diperhatikan adalah pejatuhan hukuman dari para juri. Karena kebersihan pemain tentunya merupakan hal yang subjektif. Sehingga peraturan ini juga beresiko menimbulkan kontroversi bagi pemain yang mungkin tidak sependapat dengan keputusan juri.
Terlepas dari respon pemain, tentunya hal seperti ini tidak seharusnya menjadi peraturan tertulis. Karena kebersihan pribadi merupakan kewajiban dan kesadaran diri sendiri bagi setiap orang. Terlebih dalam konteks penyelenggaraan sebuah turnamen yang pastinya dapat mempengaruhi jalannya pertandingan.
Baca juga artikel-artikel lainnya terkait Yu-Gi-Oh! serta berita terkini lainnya dari Lauda Ifram. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com