Fans Menduga Fitur TV Mode Zenless Zone Zero akan Dihilangkan

TV Mode Zenless Zone Zero

TV Mode Zenless Zone Zero – Game terbaru miHoYo berjudul Zenless Zone Zero atau biasa disingkat ZZZ hadirkan berbagai macam keunikan gameplay. Salah satunya adalah fitur TV Mode dimana Player eksplorasi area terlarang yang digambarkan seperti papan dengan kumpulan TV.

Mode ini menjadi salah satu ciri khas yang ada di ZZZ. Namun belakangan ini muncul kabar dugaan kalau fitur TV Mode tersebut akan dihilangkan dalam game. Darimana asal usul dugaan tersebut?

Fitur TV Mode Zenless Zone Zero Diduga akan Dihilangkan dalam Game

Kenapa fans menduga fitur ini dihilangkan dalam game?

Informasi ini ramai diperbincangkan dalam komunitas game ZZZ. Itu karena mereka mendapatkan info dugaan kalau fitur TV Mode Zenless Zone Zero akan dihilangkan dari game.

Semua ini bermula dari sebuah video Special Program ZZZ dalam rangka menyambut perilisan game baru miHoYo. Pada video tersebut Dawei selaku CEO miHoYo bersama dengan [Y] sebagai Designer Game ZZZ menjelaskan beberapa fitur gameplay pada game ini, terlebih perihal fitur utama Combat dengan TV Mode.

Designer Game ZZZ menjelaskan kalau timnya berupaya menghadirkan fitur Stage yang menantang bagi Player, seperti Rally Commision. Hal ini memberikan pengalaman dimana fitur Combat dan interaksi dalam Stage saling berkaitan satu sama lain bisa Player selesaikan. Selain itu mereka berencana meningkatkan fitur seperti itu kedepannya.

TV Mode Zenless Zone Zero

Lalu Dawei bertanya apakah mode Board atau TV Mode di ZZZ akan digantikan dengan mode yang langsung memunculkan Stage dimana Player langsung bisa eksplorasi areanya ketimbang dalam gambaran Map berbentuk TV.

Designer Game ZZZ mengatakan bahwa itu adalah tujuan dari mereka membuat Stage. Mereka berencana ZZZ akan terus ditingkatkan dalam berbagai arahan dengan tujuan para Proxies (sebutan Player) bisa menikmatinya.

Dengan kata lain, tim developer ingin terus meningkatkan game ini secara berlanjut sampai kepuasan Player bisa terwujud. Mereka juga akan mengerahkan semuanya untuk meningkatkan gameplay ZZZ agar Player bisa merasakan pengalaman luar biasa dalam bermain.

Reaksi Gamer

Reaksi para Gamer di komunitas ZZZ

Jawaban dari Designer Game ZZZ itulah yang membuat komunitas Player merasa adanya dugaan kalau fitur TV Mode di dalam game akan dihilangkan. Padahal bagi banyak Player, fitur tersebut menjadi salah satu keunikan yang dimiliki oleh ZZZ.

Alasannya sangat simpel. Itu karena TV Mode memiliki berbagai cara unik untuk bisa diselesaikan oleh Player, seperti menghabiskan semua musuh sambil memecahkan Puzzle dengan beberapa gimmick yang berbeda dari misi lainnya.

Di forum Reddit komunitas ZZZ sendiri, banyak dari mereka menyukai fitur TV Mode tersebut. Mereka merasa akan sangat disayangkan jika fitur ini benar-benar dihilangkan seperti dari dugaan beberapa Player. Beberapa Player menyebutkan fitur TV Mode hanya perlu ada peningkatan dari tim developer, bukan dihilangkan dari game.

Sekadar mengingatkan, informasi di atas masih sekadar dugaan yang muncul dari komunitas ZZZ. Masih belum ada kepastian apakah dugaan tersebut benar atau tidak. Jadi mari kita tunggu saja bagaimana fitur TV Mode Zenless Zone Zero akan berkembang kedepannya.

Itulah informasi mengenai dugaan fitur TV Mode Zenless Zone Zero akan dihilangkan dalam game. Bagaimana menurut kalian dengan fitur TV Mode di ZZZ ini?


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait ZZZ atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version