Menjelang perilisan Assassin’s Creed Origins yang semakin dekat, Ubisoft lakukan kerja sama dengan Focal untuk produksi headphone bertemakan game tersebut. Versi yang paling murah yaitu seharga €249 akan berikan kamu headphone wireless dan mic bertema Assassin’s Creed Origins.
Tapi apabila kantongmu isinya terlalu dalam dan tak tahu mau dihabiskan untuk apa, kamu mungkin takkan tertarik dengan versi murah ini dan lebih tertarik yang lebih mahal lagi. Untungnya Ubisoft tak berhenti sampai disini, mereka juga rilis perkenalkan luxury dari headphone ini dengan bantuan dari desainer perhiasan Perancis – Tournaire.
Dengan “hanya” £11,000 atau sekitar Rp198 juta, kamu akan dapatkan Bronze Bust yang merupakan replika dari kepala protagonis game yaitu Bayek terbuat dari perunggu. Berikut adalah contohnya:
Apa itu yang dipakai diatas kepala Bayek? Itulah headphone versi luxury yang kita maksud sebelumnya. Headphone ini dilapisi dengan emas 18-karat yang telah didesain sesuai dengan ikonografi mesir. Headphone ini dihargai £44,000 atau sekitar Rp794 juta. Dengan harga setinggi langit ini, kamu kemungkinan besar takkan pernah akan pakai headphone tersebut sama sekali karena takut kilauan emasnya hilang oleh emas di telinga. Itulah fungsi dari Bronze bust sebelumnya. Apabila digabungkan keduanya, totalnya menjadi Rp992 juta.
Headphone mahal ini hanya tersedia 10 saja dan hanya dijual di butik Tournaire di Perancis. Maka apabila kamu punya banyak uang terkapar di lantai rumah dan tak mau tersaingi oleh king oil lainnya, kamu mungkin ingin pergi ke Perancis sekarang. Akan tetapi apabila kamu hanya peduli soal gamenya saja karena tak sanggup melihat harga yang banyak angka nol ini, Assassin’s Creed Origins akan dirilis untuk PS4, Xbox One dan PC pada 27 Oktober mendatang.
Source: Destructoid