Ubisoft Tingkatkan Pertahanan, Serangan DDoS Game Rainbow Six Siege Turun Hingga 93%

18cce3b172fb6133a5e2aea7a176bf7a1dce9a63.png

Salah satu masalah utama sebuah developer video games selain bugs dan cheater adalah DDoS attacks. DDos attacks atau Distributed-Denial-of-Service attack sendiri dapat didefinisikan sebagai serangan yang dilakukan oleh seseorang terhadap sebuah server dengan cara membuat ribuan sistem yang masuk dan menyerang sebuah sistem server sehingga server tersebut tidak dapat digunakan lagi.

Hal tersebut juga yang menghantui game ternama Rainbow Six Siege. Ubisoft selaku sang developer memperkuat proteksi jaringannya agar game Rainbox Six Siege tidak diserang oleh DDoS attack lagi. Ubisof menyebutkan bahwa serangan DDoS yang diterima oleh server game Rainbox Six Siege telah berkurang 93% semenjak proteksi jaringan telah diperkuat.

Banyak serangan DDoS yang ditujukan oleh Rainbow Six Siege. Bahkan ada beberapa oknum yang menawarkan jasa tersebut. Serangan DDoS membuat pemain lain menjad lag dan kadang disconnected membuatnya merasa frustasi dan berkeinginan untuk keluar dari permainan. Alhasil pertandingan tidak dapat diselesaikan karena serangan DDoS tersebut. Saat ini Ubisoft bekerja sama dengan Microsoft Azure untuk menyelesaikan hal tersebut sekaligus menangkap para pelakunnya.

Tujuan serangan DDoS yang dilakukan oleh seseorang tersebut ada beberapa alasan. Antara lain karena iseng belaka, memang seorang tersebut membenci game Rainbow Six Siege atau developernya, atau bahkan seorang penyerang lewat DDoS tersebut tidak ingin kalah dalam sebuah permainan game Rainbox Six Siege. Karena memang jika terjadi serangan DDoS maka permainan Rainbow Six Siege akan terhenti dan tidak akan dihitung oleh sistem.

Patut diapresiasi dari keinginan Ubisoft membuat game Rainbow Siex Siege benar-benar bersih dan kompetitif. Sebetulnya serangan DDoS tersebut bukanlah hal yang baru didunia video games online. Karena semakin komptitif sebuah video games maka akan semakin besar pula serangan DDoS yang akan dilakukan oleh para oknum cheater tersebut.


Source: PCGamesN | Baca juga artikel terbaru lainnya terkait game Rainbow Six Siege atau artikel-artikel menarik lainnya dari Roni Istianto.

Exit mobile version