Ucapkan Selamat Tinggal, Google Resmi Hentikan Layanan Aplikasi “Chat” Google Allo

allo goodbye

Ponsel pintar atau yang biasa kita sebut dengan smartphone tak pernah lepas dari berbagai macam aplikasi pendukung untuk melakukan obrolan atau chat. Banyak aplikasi-aplikasi yang menyediakan layanan untuk berkomunikasi semakin mudah itu, seperti yang paling populer Whatsapp hingga aplikasi rilisan resmi dari Google, yaitu Allo.

Sayang seribu sayang, aplikasi penyedia layanan chat dari Google ini resmi ditutup. Dilansir dari The VergeAllo resmi berhenti pelayanannya kemarin atau lebih tepatnya 12 Maret 2019. Sebelumnya Google juga telah mengumumkan pada bulan Desember 2018 yang lalu bahwa mereka akan menutup layanan aplikasi chat ini. Akhirnya eksperimen yang dilakukan Google untuk bersaing memberikan aplikasi layanan chat ini masih belum dapat bersaing ketat dengan aplikasi-aplikasi lainnya yang memang telah memiliki pasarnya terlebih dahulu.

Sebut saja Whatsapp yang multi platform tersedia untuk iOS maupun Android rilis jauh lebih dulu ketimbang Allo yang memulai layanannya pada tahun 2016 silam. Selamat tinggal Google Allo, semoga kedepannya Google dapat bereksperimen lebih baik lagi untuk bersaing di aplikasi penyedia layanan chat lainnya. Untuk pengguna yang sempat menggunakan aplikasi ini dapat melakukan export history dari chat yang pernah dilakukan dengan catatan sudah pernah di backup, namun jika belum ucapkan juga selamat tinggal.

 


Mau baca artikel seputar gameesports hingga teknologi yang menarik lainnya ? simak tulisan dari Happy

Exit mobile version