Until Dawn Remake Belum Rilis, Studio Sudah PHK Pegawai

Until Dawn Remake

Until Dawn Remake – Meski gamenya direncanakan rilis pada bulan Oktober 2024, sepertinya studio Ballistic Moon yang merupakan pengembang dibalik game Until Dawn Remake ternyata telah melepas beberapa karyawannya.

Dikabarkan bahwa studio yang mengerjakan game Remake ini telah melakukan PHK terhadap beberapa karyawannya. Mengapa pegawai-pegawai tersebut dilepas oleh sang studio?

Studio Until Dawn Remake PHK Pegawai?

Lepas Pegawai Sebelum Rilis

Dilansir dari forum ResetEra, diketahui Ballistic Moon telah melepas beberapa anggota tim pengembangan mereka. Hal ini terlihat dari akun LinkedIn para mantan pegawai yang mengaku bahwa mereka telah dilepas.

Salah satu pengembang bernama Cassy Cornish mengatakan bahwa dirinya telah dilepas dari posisinya di Studio tersebut seperti layaknya banyak pengembang yang ada di industri game ini.

Pernyataan Langsung Dari Mantan Pegawai

Mantan pegawai lainnya yaitu Harry Williams juga mengkungkapkan bahwa setelah 2 tahun mengerjakan game Until Dawn Remake 2024 di Ballistic Moon, dirinya telah dilepas dari posisi Technical Designer. Dirinya menjelaskan bahwa ia senang bekerja disana dan berharap studio tersebut bisa bertemu dengannya lagi di proyek selanjutnya.

Kabar ini merupakan kabar yang cukup buruk mengingat game tersebut sudah selesai dikembangkan dan direncanakan rilis pada bulan Oktober tahun ini. Belum diketahui bagaimana nasib game kedepannya setelah rilis nanti.

Jumlah PHK Masih Belum Diketahui

Belum Direspon Oleh Studio

Mengenai total pegawai yang dilepas oleh Ballistic Moon sendiri masih belum diketahui secara pasti. Studio tersebut juga masih belum memberikan pernyataan resmi terkait pelepasan kru mereka.

Dan PHK ini menambah total pegawai di industri game yang terkena PHK pada tahun 2024 ini. Selain Ballistic Studio, pengembang game Visions of Mana yaitu Ouka Studios juga direncanakan untuk ditutup dan melepas para pegawainya.

Maraknya PHK di Industri Game ini menjadi kabar sedih baik bagi para pengembang maupun para gamer mengingat game yang mereka mainkan memiliki kisah sedih dalam pengembangannya. Semoga Industri Game kedepannya menjadi membaik lagi.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version