Update Minecraft Terbaru Menghapus Peninggalan Kreator Original Minecraft!

3 5

Beberapa hari yang lalu, Minecraft Java merilis sebuah snapshot tentang update terbarunya yaitu 19w13a, yang akan memberikan beberapa fitur – fitur baru seperti status efek “Hero of the Village” dan sebuah tombol accessibility yang akan hadir di title screen untuk kedepannya. selain itu, update tersebut juga akan membersihkan 22 bug yang sering ditemukan di Minecraft berdasarkan patch note rilis yang berada di official servernya minecraft.

Minecraft juga telah menambahkan beberapa quotes baru untuk tampilan utamanya saat akan bermain seperti “Don’t Worry, Be Happy!” dan “Go to The Dentist”. Namun ada hal yang cukup mengejutkan yang dilakukan oleh Microsoft selaku pemilik minecraft, yaitu menghapus 2 quotes yang mereferensikan kreator original Minecraft yaitu Markus Persson atau yang sering disebut sebagai “Notch”

Pada update tersebut, Minecraft menghapus 2 quotes “Made by Notch!” dan “The Work of Notch”. Notch / Markus Persson sendiri menjual Mojang kepada Microsoft di September 2014 untuk 2.5 Miliar Dolar AS, setelah kemunculan game tersebut pertama kali di bulan May 2009. Mojang sendiri mengatakan bahwa Notch selaku creator utama tidak ingin bertanggung jawab untuk menjalankan perusahaan bertaraf internasional, dan selama beberapa tahun ia menjadi pemilik utama tersebut ia telah mengadakan beberapa projek kecil, namun ia tidak sanggup menahan tekanan serta tanggung jawab tersebut, karena itulah ia menjualnya kepada Microsoft.

Walaupun begitu, Notch tetap dianggap sebagai salah satu kreator dari Minecraft di dalam credits Minecraft 19w13a. Nah, Bagaimana menurut kalian brott. Apakah karya seorang kreator harus tetap ada setelah ia menjual karyanya? atau apakah ia sudah tidak memiliki hak secara langsung untuk karya nya?


Simak lagi artikel menarik lainnya mengenai Mojang, dan Artikel menarik lainnya oleh penulis kita Jay.

Exit mobile version