Pada Februari lalu, Valve sempat menarik salah satu map Counter Strike: Global Offensive paling legendarisnya – Dust2 atau sering juga disebut dengan de_dust2 dalam matchmaking kompetitifnya dan digantikan sementara oleh map Inferno. Namun ternyata Valve menarik map favorit para player CS:GO tersebut bukan tanpa alasan. Karena seperti yang terjadi pada map-map lainnya, Dust2 akhirnya mendapat pembaruan dan penyegaran oleh Valve. Hal tersebut diumumkan Valve lewat akun twitter resminya.
Coming soon for testing in CS:GO’s next beta depot: an updated, refined version of its most iconic map – Dust2. pic.twitter.com/0xBbbcXxzy
— CS:GO (@csgo_dev) October 9, 2017
Bersamaan dengan tweet tersebut Valve juga menampilkan sebuah gambar yang merupakan salah satu bagian dari map yang telah diperbarui tersebut, mereka juga mengumumkan akan segera membawa map tersebut ke dalam update beta selanjutnya. Sayangnya Valve tidak memberikan informasi lebih lanjut tentang apa saja perubahan yang terjadi pada map tersebut atau kapan map tersebut akan dirilis nantinya.
Ada yang sudah tidak sabar untuk segera menjajal map Dust2 baru ini? Perubahan apa saja yang kira-kira dilakukan Valve terhadap map ini ya?