Counter Strike Global Offensive memang menjadi salah satu game kompetitif yang paling diminati oleh banyak gamers di dunia. Telah banyak menggelar turnamen-turnamen skala besar sejak dari awal perilisan game tersebut, menjadikan CSGO berada pada nomor 2 untuk game kompetitif terbesar Valve setelah DOTA 2.
Terlepas dari hal tersebut, CSGO baru saja melakukan update terhadap gamenya. Pada update kali ini, seperti biasa mereka menghadirkan beberapa perubahan, untuk update kali ini beberapa hal seperti Map, Gameplay, dan Senjata mengalami perubahan.
Dari semua update tersebut, ada yang paling menyita perhatian yaitu senjata SG-553 yang disebut-sebut merupakan senjata OP setelah pada Oktober 2018 lalu mendapatkan buff dan sekaligus menjadi meta baru pada scene kompetitif CSGO. Setelah banyak waktu berlalu, akhirnya Valve melakukan nerf kembali terhadap senjata tersebut melalui update terbaru, sebelumnya mereka meningkatkan harga dari SG-553 dan kini mereka mengubah akurasi dan kecepatan menembak dari senjata tersebut untuk bisa sejajar dengan senjata lainnya.
Sementara untuk update lainnya, hanya terdapat sedikit tweak pada map dan gameplay, berikut patch notes dari update kali ini.
[ WEAPONS ]
– SG553 – Mengurangi kecepatan menembak serta akurasi agar seimbang dengan senjata lainnya.
– AUG – Meningkatkan akurasi saat berdiri (tanpa scope) Sedikit mengurangi akurasi (Saat melakukan Scope).
– M4A1-S – Harga diturunkan menjadi $2900.
– Deagle – Meningkatkan akurasi saat melompat, mengurangi waktu untuk mengembalikan akurasi saat mendarat.
– Tec-9 – Mengurangi inkonsisten dari akurasi saat menembak
– Bizon – Meningkatkan kecepatan menembus armor lawan.[ MISC ]
– Mengkompres beberapa texture untuk mengurangi beban penggunaan pada memori.
– Mengheningkan auto-vocalizations dari Bot saat warmup berlangsung.
– Menghapus map ‘Guardian’ dari tab ‘Looking to Play.
– Menambah launch option ‘-noubershader’. Bagi pengguna yang menggunakan perangkat Intel lama bisa menggunakan launch tersebut, untuk meningkatkan framerate. Opsi ini tidak begitu direkomendasikan karena bisa menyebabkan stuttering pada beberapa GPU.[ MAPS ]
– Anubis:
— Pindah dari mode Scrimmage ke mode Competitive.
— Memperbaiki water-reflection.
— Memperbaiki semua laporan terhadap boost spots yang tidak sesuai.
— Meningkatkan performa.– Inferno:
— Kini, kalian bisa melakukan wallbang pada dinding di pintu balkon menuju Site A atau yang Valve sebut “bingelibangable”.
— Meningkatkan HDR.– Office: (Sepertinya update untuk map ini sekedar ‘iseng’ saja)
— Penambahan salju di Courtyard
— Mesin minuman dilakukan restock (kalian bisa menembaki mesin tersebut, dan akan mendapat minuman gratis).
— Office sekarang menjadi area non-smoking.
— Dapur yang dirapihkan.– Overpass:
— Pembaruan terhadap collision model untuk dumpsters di seluruh map.
— Perbaikan pixel boost #151 pada area water di Site B.
— Perbaikan world lighting.
— Pengerjaan ulang backdrop Site A.– Chlorine:
— Mengubah environment-light menjadi lebih terang.
— Mengubah CT Model Player menjadi FBI.
— Menambah polywood untuk meningkatkan penglihatan di Site B
— Menghilangkan genangan air untuk membuat player tidak terlihat saat berada di smoke.
— Perbaikan areapotal untuk squeaky door.
— Menambah grenade clip pada yellow tarp.
— Menambah material yang hilang untuk glowy eyes.
— Perbaikan isu di dekat area crazy river.
— Perbaikan pada beberapa lokasi bombstuck.– Mirage:
— Perbaikan beberapa isu.
— Menutupi vis under truck pada Site B.Untuk sumber patch notesnya, bisa lihat disini.
Counter Strike Global Offensive bisa kalian mainkan secara gratis melalui platform Steam. Jika kalian tertarik untuk membaca berita lain dari Gamebrott, klik disini.
Sumber : Counter Strike Global Offensive Blog