Valve Kini Buka-bukaan Terkait Cara Kerja Peluang Loot Box Dota 2

Dota 2 Loot

Loot Box maupun Microtransactions mungkin memang menjadi persoalan yang cenderung mengundang kontroversial. Walau sebenarnya sah-sah saja sebagai salah satu sumber penghasilan bagi para developer, dimana kebanyakan dari mereka menghadirkan kedua hal tersebut dalam gamenya untuk keperluan kosmetik saja. Tak terkecuali dalam game Dota 2 garapan Valve.

Dilansir dari Kotaku, Dota 2 memang sudah cukup lama menghadiran microtransactions didalamnya. Namun melalui update terbarunya, kini pihak Valve mengungkapkan peluang dalam mendapatkan item langka dari tiap Loot Box yang ada, dimana peluang untuk mendapatkan item paling langka akan terus naik dalam setiap pembelian Loot Box.

Cara kerja peluang seperti ini memang sudah diterapkan dibegitu banyak game mobile, terutama yang memiliki sistem gacha.

Pengungkapan cara kerja peluang ini bersamaan dengan munculnya Loot Box Treasure of the Carmine Cascade yang juga memberikanmu kesempatan untuk mendapatkan satu dari beberapas skin karakter yang tersedia. Dan kini kamu dapat menekan tombol panah yang tersedia di samping item untuk membuka deretan peluang yang akan terus meningkat seperi gambar diatas.

Persoalan kontroversial yang melingkupi loot box dan microtransactions belakangan ini nampaknya membuat Valve ingin lebih transparan dalam melakukan bisnisnya. Namun mereka tentunya juga menggunakan kesempatan ini untuk melakukan berbagai macam perubahan kearah yang lebih baik agar para pemain tidak terlalu sia-sia dalam menggunakan uangnya untuk microtransactions.

Exit mobile version