Valve Konfirmasikan Bahwa Rumor Half-Life 3 Sering Datang dari Karyawan Mereka yang Jahil

Half Life 3 april fool t shirt

Half-Life 3 bagaikan kuda pony ataupun Big Foot-nya gaming. Banyak orang tak percaya bahwa game ini akan hadir, namun beberapa orang terlalu mendedikasikan hidupnya mencari berbagai macam petunjuk yang menurutnya berhubungan dengan pengembangan game tersebut mulai dari foto yang super kecil hingga busana yang dipakai Gabe Newell.

Pada pertemuan terbuka yang dilakukan oleh Valve minggu kemarin, beberapa jurnalis menanyakan pertanyaan yang mungkin Valve sendiri sudah bosan mendengarnya: Kemana Half-Life 3? Kenapa tak ada konfirmasi soal game tersebut, tetapi rumornya selalu beredar?

Gabe Newell, sebagai presiden dari pemilik Steam ini mengkonfirmasikan kepada VentureBeat bahwa beberapa karyawan mereka memang senang mengerjai fans soal Half Life 3. Salah satu yang terbaru adalah gambar diatas yang memperlihatkan seorang wanita mencoba Vive, logo Half-Life 3 dalam bentuk shortcut terlihat pada desktop yang ada pada background. Gambar ini sempat membuat Internet khususnya mereka yang menunggu Half-Life 3 menggila karena dikira sebagai konfirmasi dari game tersebut, sayangnya itu hanya troll semata dari salah satu karyawan jahil di Valve.

“Jujur, ikon tersebut sudah lama tersebar di sekitar kantor ini. Tak satupun dari kami bisa menjelaskan apa maksud dan kenapa bisa beredar seperti itu,” jelas Greg Coomer, communications specialist dari Valve kepada VentureBeat.

Gabe Newell juga menambahkan bahwa beberapa karyawan mereka yang menurutnya “kekanak-kanakan” pernah memakai T-shirt dengan gambar Half-Life 3 saat pameran GDC. Dan juga yang baru saja dijelaskan merupakan salah satu bukti bahwa karyawan mereka hanya ingin menjaga mitos Half-Life 3 tetap hidup.

Maka dari itu, bisa kita simpulkan bahwa kita tidak perlu hype tiap kali seseorang dari Valve memberikan informasi soal Half-Life 3 hingga sang boss Gaben sendiri yang mengumumkannya.

Source: VentureBeat

Exit mobile version