Valve Luncurkan Versi Gratis Counter Strike: Global Offensive yang Bisa Kamu Mainkan Sekarang

sdgsds

Counter Strike: Global Offensive tentunya merupakan salah satu game eSports FPS Shooter yang masih memiliki basis pemain banyak hingga saat ini. Dirilis sejak 2012 CS:GO pun terus mengikuti perkembangan dengan terus memberikan update untuk konten maupun tampilan untuk menjaganya tetap fresh. Dan dalam update terbarunya ini, Valve memberikan ubahan kembali untuk menu CS:GO sekaligus mengumumkan versi gratis dari gamenya yang bisa kamu download langsung di Steam.

Versi gratis ini sendiri sama seperti dengan CS:GO berbayar, hanya saja versi ini hanya mendukung permainan offline saja melawan bot. Dengan tambahan kamu bisa menonton pertandingan-pertandingan lainnya lewat mode spectator baru mereka, GOTV.

Update ini juga diluncurkan sekaligus untuk menyongsong gelaran turnamen  FaceIt London Major, dimana mereka juga merilis DLC FACEIT 2018 London CS:GO Major Championship Mega Bundle dengan banderol yang lumayan mahal yaitu Rp 539.999,- yang berisi beragam item kosmetik, graffiti dan sticker eksklusif dari tim-tim yang mengikuti major lainnya.

Sebagai tambahan, bagi kamu yang mempertimbangkan ingin membeli CS:GO agar dapat bermain online maka ini juga kesempatan yang cukup baik karena gamenya sendiri telah turun di harga Rp. 95.999,-. Kamu bisa langsung mengakses halaman Steam-nya

Exit mobile version