Valve Persiapkan AI untuk Deteksi Cheater dan Source Engine 2 untuk CS:GO

csgowallpaper4

Lewat pengumuman CS:GO dirilis khusus untuk negara Cina, Valve bagikan beberapa informasi menarik saat presentasi mereka. Yang pertama adalah kehadiran operation baru yang dijadwalkan musim panas ini. Belum didapatkan kepastian apa saja yang akan diberikan lewat operation ini, namun beberapa dataminer telah temukan beberapa petunjuk bulan kemarin.

Jika kamu tak begitu tertarik soal operation baru, Valve juga umumkan mereka akan pindahkan CS:GO ke engine baru yaitu Source 2 serta dengan Panorama UI. Panorama UI adalah nama user interface yang digunakkan pada DOTA 2 yang dimana semuanya dibuat lebih praktis dan lebih cepat dari UI lama. Source 2 juga dapat memberikan peningkatan grafis yang signifikan untuk game ini, dan di waktu yang sama memberikan optimisasi yang luar biasa untuk mereka yang miliki low-end PC.

Video dibawah ini dapat menjadi referensi bagaimana Source 2 tingkatkan visual game pada game Valve yang lain DOTA 2.

 

Dilansir dari artikel di PVP live, Source 2 menggunakkan physic yang berbeda dari Source lama, Source lama gunakkan Havok Physics Engine sedangkan Source 2 gunakkan Rubikon sebagai physics engine. Dengan pergantian ke Source 2 ini, pemain mungkin akan merasa sedikit berbeda dengan animasi jalan karakter ataupun saat melemparkan granat karena physics engine baru ini. Source 2 juga dilaporkan disuntikkan teknologi destructable enviroment, dimana pemain bisa hancurkan beberapa objek serta dinding di game. Apabila fitur ini benar-benar diimplementasikan ke CS:GO, cara bermain bisa saja akan berubah dari biasanya.

Hal menarik terakhir yang diumumkan lewat presentasi ini adalah pengumuman jika Valve sedang kerjakan AI khusus untuk mendeteksi cheater. Cheater di CS:GO sudah menjadi masalah yang sangat tinggi, dan banyak pemain anggap sistem anti-cheat sekarang begitu mudah ditembus. Maka dari itu Valve ingin implementasikan AI khusus untuk mendeteksi apakah pemain tersebut bermain jujur atau menggunakkan program khusus.

Bicara soal memberantas cheater, versi cina dari CS:GO ini punya cara unik untuk melawan cheater. Apabila pemain ketahuan curang, mereka tak hanya di-banned akunnya, tetapi juga akun alipay-nya. Alipay merupakan sistem pembayaran populer di Cina yang membutuhkan informasi pribadi dari si pemiliki seperti akun bank, no. telpon dan informasi pribadi lainnya. Dengan akun alipay pemain ikut di-banned, pemain tak bisa beli ulang CS:GO. Hal ini membuat pemain lebih repot untuk membuat akun baru, dan berpikir dua kali sebelum menggunakkan cheat.

Belum ada informasi akan kapan Source Engine 2 dan AI anti-cheat ini akan hadir, tetapi setidaknya kita tahu pasti jika kedua hal tersebut akan benar-benar tiba untuk game ini.

Source: Reddit, PVPlive

 

Exit mobile version