Versi Inggris Digimon Survive Dipastikan Tuju PC

DigimonSurvive6 1
Mereka juga merilisnya untuk PC.

Jika dulu Bandai Namco hanya fokus untuk merilis kebanyakan game adaptasi kultur pop Jepangnya pada console rumahan utama saja, kini sepertinya mereka tidak membatasinya. Terlebih setelah kemarin game adaptasi Digimon mereka, Digimon Survive juga dipastikan untuk dirilis di PC dan Xbox One di versi Asia-nya. Kini, versi inggrisnya juga mendapatkan nasib yang sama.


Bandai Namco Eropa hari ini merilis trailer game survival RPG-nya, Digimon Survive. Senada dengan versi Asia, gamenya juga akan dirilis di PC, PlayStation 4, Xbox One, dan Nintendo Switch. Hal yang sangat berbeda dibanding versi Jepangnya yang hanya dirilis untuk PlayStation 4 dan Nintendo Switch saja.

Seperti yang telah kami beritakan kemarin, gamenya akan terbagi atas dua part. Part pertama adalah eksplorasi dan drama, sementara part keduanya adalah battle. Saat battle, kamu akan bisa mengevolusikan digimonmu menjadi bentuk yang lebih kuat dengan menghabiskan energi, ia akan kembali ke bentuk normal apabila energinya habis. Sayangnya, Produser Bandai Namco untuk saat ini masih enggan menyebutkan bagaimana atau syarat apa yang harus kamu tempuh agar evolusi bisa terjadi.

Digimon Survive akan dirilis tahun 2019 untuk PC, PlayStation 4, Xbox One, dan Nintendo Switch baik di Asia maupun Eropa/Amerika. Sementara, versi Jepangnya hanya akan dirilis di PlayStation 4 dan Nintendo Switch saja. Kamu yang penasaran dengan gameplaynya bisa menonton video-nya melalui link berikut.

Exit mobile version