Menjadi game open world terluas pertama dari jajaran serinya, One Piece World Seeker yang sempat ditunda tahun rilisnya dari 2018 ke 2019, akhirnya dapatkan tanggal rilis versi Inggrisnya.
Versi Inggris One Piece World Seeker siap rilis.
Game adaptasi serial komik dan anime karya Eiichiro Oda tersebut akan dirilis tanggal 15 Maret 2019 mendatang. Sehari setelah dirilis versi Jepangnya. Game action adventure tersebut akan berikanmu sensasi berpetualang layaknya anime atau komiknya. Meskipun tak miliki cerita yang sama, namun Bandai Namco janjikan bahwa gamenya akan miliki kualitas yang sangat baik.
One Piece World Seeker akan dirilis untuk PC, PlayStation 4, dan Xbox One tanggal 15 Maret 2019. Sementara kemungkinan versi Asia-nya akan dirilis bersamaan dengan versi Jepangnya pada tanggal 14 Maret 2019 di platform yang sama. Kamu bisa membaca kabar informatif lain tentang gamenya melalui link berikut.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait One Piece World Seeker atau artikel lainnya dari Akbar. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.