Meskipun awal bulan Februari ini VGJ. Storm resmi mengeluarkan pemainnya, dimana roster sebelumnya seperti Brian “BananaSlamJamma” Canavan, Eric “Ryoya” Dong, Jaron “monkey-foreer” Clinton, Francis “FrancisLee” Lee serta Stan “Stan King” Yang masih melanjutkan perjalanannya di dunia kompetitif Dota 2 bersama tim yang baru mereka buat, yaitu tim is GG.
Di masa-masa itu, VGJ. Storm tampaknya ingin break sejenak di dunia kompetitif Dota 2. Namun, baru-baru ini mereka telah mengumumkan roster terbarunya melalui cuitan di akun Twitter-nya. Tim dibawah organisasi VGJ yang berlokasi di Amerika Utara ini membawa 5 pemain dari tim yang sebelumnya bernama IDC.
VGJ.Storm is back! After a short break to reset, VGJ.Storm is back and ready to compete with a new roster. For more details, head to: https://t.co/FoiD54LKT6 pic.twitter.com/gvUn5Chuiw
— J.Storm (@Team_JStorm) February 17, 2018
Sebelumnya tim IDC sempat bermain di beberapa kualifikasi turnamen untuk kualifikasi regional Amerika Utara, seperti di Dota 2 Asia Championship dan Epicenter XL NA Qualifier. Namun mereka masih belum berhasil maju ke main event. Kini tim yang berisi beberapa pemain asal Amerika serta serta dua pemain lainnya berasal dari Kanada dan Pakistan. Mereka akan memulai debutnya di kualifikasi regional untuk turnamen minor DreamLeague Season 9.
Berikut roster lengkap dari tim VGJ. Storm saat ini:
- Yawar “YawaR” Hassan
- Enzo “Timado” Gianoli
- JingJun “_sneyking” Wu
- Arif “MSS” Anwar
- Avery “SVG” Silverman
Seperti yang kita lihat, nama-nama roster tersebut tampak cukup familiar di scene competitive Dota 2. Sedikit fun fact, YawaR adalah pemain asal Pakistan yang merupakan kakak dari pemain Dota 2 yang terkenal dengan Storm Spirit-nya hingga berhasil menjuarai The International 2015, yaitu SumaiL.