Grand final ESL One Katowice Dota 2 Major luar biasa. Virtus.pro benar-benar menguasai permainan dari game pertama hingga ke-4 dalam format pertandingan BO 5 melawan Vici Gaming.
Memang sedikit di luar ekspektasi melihat performa Virtus.pro di babak final ini. Vici Gaming yang digadang-gadang akan menang setelah melihat pertandingan sebelumnya menendang Team Liquid ke posisi 3 bahkan harus mengakui keunggulan Virtus.pro.
Selama empat game berlangsung, Virtus.pro bisa dibilang unggul dari segi draft. Terutama di game pertama dan kedua, mereka bermain sangat solid. Bahkan Vici Gaming terlihat kacau saat bermain di dua pertandingan tersebut. Dua game pertama berhasil dimenangkan oleh Virtus.pro, namun memasuki game ke-3 Vici Gaming baru menunjukkan perlawanan yang membuahkan hasil denagn mengantungi satu kemenangan.
Memasuki game ke-4, lagi-lagi Virtus.pro memberikan perlawanan yang membuat Vici Gaming bertahan hingga game selanjutnya. Pasukan Chen dari Rodjer benar benar membuat kacau saat clash berlangsung. Tiga ancient creep ”Black Dragon” mengacaukan pertahanan dari Vici Gaming. Bahkan memasuki clash menuju akhir pasukan Chen dari Rodjer berhasil mendapatkan triple kill dengan semburan apinya. Tidak bisa menahan lebih lama lagi, akhirnya Vici Gaming harus kembali mengakui keunggulan Virtus.pro dengan skor kemenangan 3-1 selama BO5 berlangsung.
Dengan hasil tersebut, Virtus.pro kembali mendapatkan gelar juara di turnamen major Dota 2 ESL One dan berhak mendapatkan hadiah senilai $ 400.000 atau sekitar 5 milyar Rupiah, 750 DCP Points beserta trophy dan tak ketinggalan VP juga kembali mendapatkan mobil dari Mercedes-Benz yang kini sebagai pemain MVP-nya adalah Rodjer. Beruntung sekali Rodjer karena ini merupakan debut pertamanya di Virtus.pro lalu berhasil mendapatkan gelar juara hingga membawa pulang sebuah mobil. Grats VP grats Rodjer.
Berikut beberapa dokumentasi penyerahan piala pemenang serta pemberian Mercedes-Benz untuk pemain MVP :
https://www.facebook.com/ESLDota2/videos/1552821728149525/
https://www.facebook.com/ESLDota2/videos/1552837854814579/
source : ESL One Dota 2