Vivo baru saja mengumumkan sebuah smartphone android flagship terbaru mereka yaitu X30 series. Mereka meluncurkan ponsel ini pada 16 Desember lalu di China. Smartphone ini, dirilis dengan spesifikasi yang sangat gahar karena membawa beberapa komponen yang cukup tinggi.
Vivo X30 Seriess ditenagai oleh SoC dari Samsung yaitu Exynos 980 yang sudah terintegrasi dengan teknologi 5G. Chipset tersebut dibuat dalam fabrikasi 8 nanometer FinFet. Menggunakan Mali G76-MP5 sebagai GPU(Graphic Procesing Unit) yang akan mengolah gambar dalam ponsel tersebut. Chipset ini, tak hanya mendukung jaringan 5G semata, namun mereka sudah mendukung jaringan dual mode 5G NSA/SA.
Smartphone ini, meluncur dengan dengan ukuran layar 6.44″ yang memiliki resolusi sebesar 1080×2000 pixel. Layarnya menggunakan tipe AMOLED display, sehingga akan terlihat sangat gonjreng layaknya ponsel-ponsel lain yang menggunakan tipe layar sejenis. Vivo X30 series juga menggunakan kamera bertipe punch hole kamera pada sisi kamera depan, ukuranya juga kecil, hanya sebesar 2.88mm.
Kamera Vivo X30 Mendukung Digital Zoom Maksimal 60x
Dari sisi kamera, smartphone ini menggunakan konfigurasi Quad Camera. Kamera utama dari ponsel ini menggunakan sensor dari Samsung, yaitu GM 1 yang memiliki ukuran 1.6 micron pixels Focal leght sebesar 1.8. Kameranya dipasangkan dengan sensor kamera 8MP sebagai lensa ultra-wide, 32MP lensa telephoto dan sensor kamera periscope sebesar 13MP yang memiliki kemampuan maksimal digital zoom hingga 60x.
Vivo mengklaim jika kamera ponsel ini akan mengijinkan kamu untuk menutupi jarak atau focal leght yang digunakan dalam dunia fotografi profesional. Sehingga saat melakukan Zoom, gambar yang dihasilkan dari ponsel ini tak akan pecah. Untuk kamera depan, smartphone ini memiliki sensor kamera dengan resolusi 32 Megapixel.
Selain kamera yang bagus, Vivo X30 series juga ditenagai oleh baterai dengan daya sebesar 4.350mAh, sehingga lebih awet saat digunakan. Untuk teknologi fast charge, mereka sudah menerapkan teknologi pengisian cepat 33W, sehingga akan lebih cepat dalam mengisi daya pada smartphone ini. Vivo juga menggunakan GX optical screen recognition sistem yang akan menaikan fotosensitifitas area hingga 61%. Sehingga menaikan kecepatan waktu untuk membuka ponsel, ponsel ini membutuhkan waktu untuk membuka selama 0.29 detik saja.
Smartphone ini akan dirilis dalam 2 varian yang berbeda, yaitu versi X30 dan X30 Pro. Perbedaan dari kedua model ini terletak pada teknologi kamera dan sensor sidik jari yang digunakan. Dimana veri x30 tak akan memiliki semua fitur diatas.
Untuk harga, Vivo X30 membanderolnya dengan harga mulai dari $470 untuk varian 8/128 GB. $515 untuk varian 8GB/256GB. Sedangkan versi X30 Pro 8GB/128GB dijual pada $570 dan $615 untuk varian 8GB/256GB.
Sumber : MyDivers
Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki