“When The Past Was Around”, Game Buatan Indonesia Meluncur ke Ranah Mobile

When The Past Was Around Screen 4 1581640994071 304746 1xpk

When The Past Was Around Screen 4 1581640994071 304746 1xpk

When The Past Was Around merupakan garapan Mojiken Studio yang dirilis pertama kali pada 22 September 2020 oleh Toge Production. Setelah sukses dengan versi PC, kabarnya game indie buatan Indonesia ini akan meluncur ke ranah mobile.

Game ini menceritakan tentang seorang gadis bernama Eda yang mengalami cinta, patah hati, dan kehilangan. Hal itu membuatnya mengeksplorasi kenangan dalam bentuk puzzle. Game point-and-click puzzle dengan visual penuh nilai estetika ini juga dapat membuatmu rileks oleh alunan soundtracknya yang menenangkan dan pastinya membantumu fokus.

When The Past Was Around Dikembangkan Oleh Developer Asal Tangerang

"When The Past Was Around", Game Buatan Indonesia Meluncur ke Ranah Mobile 3

Dilansir dari IGN, When The Past Was Around akan hadir di genggamanmu pada 14 Maret 2022. Pemain dapat memainkan trial game ini secara gratis sebelum memutuskan untuk membeli full game-nya.

When The Past Was Around ini akan berfokus pada plot ceritanya yang indah melalui visual dan audio daripada melalui teks maupun dialog. Sehingga tidak dapat dipungkiri bahwa jalan ceritanya akan sampai ke hati para pemain.

Sesuai dengan namanya, game ini menceritakan tentang masa lalu seorang gadis bernama Eda yang berniat mengumpulkan serpihan kenangan tentang cinta dan kehilangannya. Semua kenangan itu dikemas dalam bentuk puzzle yang mana ini lah tugas para pemain. Memecahkannya, tentu saja.

"When The Past Was Around", Game Buatan Indonesia Meluncur ke Ranah Mobile 4

Menurut Merah Putih, Toge Production selaku publisher ternyata juga mengakuisisi Tahoe Games Production yang dikenal mengembangkan Rising Hell pada 4 Maret 2022.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Proses akuisisi ini membuat Toge Productions, Tahoe Games serta Mojiken Studi bekerja sama untuk memperluas sayap mereka hingga ke pasar Internasional dan mendapatkan berbagai penghargaan di event game indie.

Selain dari When The Past Was Around, Toge Productions juga luncurkan Coffee Talk yang dikabarkan akan luncurkan sekuel Coffee Talk Episode 2: Hibiscus & Butterfly tahun ini juga. Coffee Talk sendiri menceritakan seorang barista yang menyediakan kopi untuk para pelanggannya dan mendengarkan kisah mereka.

Bangga banget gak sih, brott? Akhirnya Indonesia punya game indie dengan nilai estetika serta cerita yang dikemas rapi. When The Past Was Around ini tentunya disambut dan berhasil mendapatkan hati para pemain dengan kontennya yang apik.

Game ini bisa kamu mainkan di platform Android dan iOS!


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Berita Game atau artikel lainnya dari Sofie Diana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version