Xiaomi dalam tiga tahun terkahir telah berulangkali menggunakan sensor kamera 108 MP pada ponsel miliknya, termasuk di Mi 11 dan Mix 4. Namun, modul ultra-wide dan telefoto selalu menggunakan sensor yang cukup rendah, dimana mereka seringkali menggunakan sensor di Rentang 8-13MP.
Untuk generasi Xiaomi 12 (ingat, tidak ada lagi ‘Mi’), perusahaan akan menggunakan konfigurasi tiga kamera dengan masing-masing sensor 50 MP. Informasi ini dibocorkan oleh salah satu leakster terkenal Digital Chat Station.
Dengan begitu, menandakan jika ponsel ini akan memiliki kamera utama 50MP, ultrawide 50MP, dan telefoto 50MP.
Selain itu, dikatakan jika mungkin untuk sensor terakhir merupakan lensa periskop dengan zoom 5x.
Sebelumnya, terdapat rumor tentang sensor 200MP dari Samsung. Namun, ada kemungkinan jika sensir tersebut hanya akan tersedia untuk Xiaomi 12 Ultra.
Digital Chat Station juga memperingatkan jika saat ini perusahaan masih dalam tahap verifikasi desain dari seri 12, sehingga detail akhir dari unit tersebut mungkin berbeda.
Sebagai flagship, Xiaomi 12 diharapkan akan hadir dengan menampilkan layar LTPO AMOLED dengan kecepatan refresh adaptif yang bekerja pada kisaran 1-120 Hz. Selain itu, ponsel akan ditenagai oleh chipset Snapdragon 898 dengan RAM LPDDR5X.
Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki
For tech news, tech review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com